Penulis Utama : Mariyana Azhar Wati
NIM / NIP : B3219036
×

Mariyana Azhar Wati. B3219036. 2022. Upaya Branding yang Dilakukan oleh Content Creator di Passion Event Organizer. Program Studi Diploma III Usaha Perjalanan Wisata. Sekolah Vokasi. Universitas Sebelas Maret.

Upaya branding dalam sebuah perusahaan bertujuan untuk mengenalkan sebuah produk maupun perusahaan kepada masyarakat serta menumbuhkan citra sebuah perusahaan. Upaya branding saat ini sedang marak dilakukan oleh berbagai perusahaan salah satunya adalah Passion Event Organizer. Namun pada kenyataannya upaya branding yang dilakukan oleh content creator di Passion Event Organizer kurang maksimal. Laporan Tugas Akhir ini meneliti tentang upaya branding yang dilakukan oleh content creator di Passion Event Organizer. Penelitian ini memiliki beberapa rumusan masalah, antara lain bagaimana peranan content creator dalam penyelenggaraan event di Passion Event Organizer, hambatan apa saja yang dihadapi oleh content creator dalam penyelenggaraan event di Passion Event Organizer dan bagaimana solusinya, bagaimana upaya yang dapat dilakukan content creator dalam membranding Passion Event Organizer.

            Metode yang digunakan dalam penyusunan Tugas Akhir ini yaitu Metode deskriptif dan dengan pendekatan kualitatif yang mana menyajikan data secara rinci dalam bentuk narasi. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara kepada pimpinan dan divisi digital marketing Passion Event Organizer, observasi sesuai situasi di lapangan, studi pustaka melalui sumber buku di perpustakaan dan internet serta studi dokumen yang bersumber dari arsip dan dokumen Passion Event Organizer.

Hasil akhir penelitian ini menunjukkan bahwa upaya branding yang dilakukan oleh content creator dalam membranding Passion Event Organizer meliputi menampilkan dokumentasi event yang telah dilaksanakan dan menampilkan tim Passion Event Organizer ketika bertugas. Peranan content creator dalam penyelenggaraan event di  Passion Event Organizer meliputi pembuatan konten, dokumentasi dan publikasi event serta mengelola media sosial. Hambatan yang dihadapi oleh content creator di Passion Event Organizer meliputi perbedaan pendapat/ selera mengenai konten serta kehabisan inspirasi dalam membuat konten. Solusi yang dapat dilakukan oleh content creator di  Passion Event Organizer meliputi mendiskusikan konten yang dibuat bersama atasan dan rekan kerja serta mencari referensi konten lain dari berbagai media sosial.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah upaya branding yang dilakukan oleh content creator di Passion Event Organizer masih kurang maksimal. Diperlukan peningkatan upaya branding oleh content creator sesuai dengan peranannya agar Passion Event Organizer dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas maupun instansi.

Kata Kunci : Upaya, Branding, Content Creator, Passion Event Organizer

 

×
Penulis Utama : Mariyana Azhar Wati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : B3219036
Tahun : 2022
Judul : Upaya Branding yang Dilakukan oleh Content Creator di Passion Event Organizer
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2022
Program Studi : D-3 Usaha Perjalanan Wisata
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Upaya, Branding, Content Creator, Passion Event Organizer
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Tomi Agfianto, S.ST., M.Par.
Penguji : 1. Nanang Wijayanto, S.S.T., M.M. Par.
2. Jimmi Sandi Prasetyo, S.ST.Par., M.Sc.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.