Penulis Utama : Kholida Lathifatus Sulkha
NIM / NIP : E3118086
×

Penelitian ini mengkaji dan menganalisis tentang, inovasi percepatan cakupan kepemilikan akta kelahiran dan hambatan inovasi percepatan cakupan kepemilikan akta kelahiran di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Salatiga. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian empiris, sifat penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang bersumber dari data primer dan sekunder. Pengumpulan data dilakukan melalui studi kepustakaan, observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa percepatan cakupan kepemilikan akta kelahiran dilakukan dengan 3 inovasi yaitu, 3in1, Kerja sama, dan Whaticket. 3in1 merupakan inovasi yang menerbitkan Kartu Keluarga, Akta Kelahiran, dan Kartu Identitas Anak dalam sekali pengajuan. Inovasi kerja sama adalah inovasi yang dilakukan dengan Rumah Sakit TK.IV 04.07.03 Dr. Asmir Kota Salatiga. Sedangkan Whaticket merupakan inovasi berbasis online yang diakses melalui WhatsApp. Dengan adanya inovasi tersebut, cakupan kepemilikan akta kelahiran Kota Salatiga telah berhasil memenuhi target nasional yang ditetapkan oleh pemerintah. Hal-hal yang memicu keberhasilan tersebut adalah sosialisasi yang dilakukan dengan baik, SDM yang cakap, dan pelaksanaan pelayanan daring yang tegas. Hambatan pada inovasi terjadi karena jaringan yang bermasalah, masa transisi peraturan baru, SDM yang kurang, persyaratan tidak lengkap, dan adanya SIAK Terpusat. Dengan adanya inovasi tersebut, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Salatiga telah membantu pemerintah untuk melakukan pemenuhan hak anak ketika lahir.

×
Penulis Utama : Kholida Lathifatus Sulkha
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E3118086
Tahun : 2022
Judul : Inovasi Percepatan Cakupan Kepemilikan Akta Kelahiran di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Salatiga
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2022
Program Studi : -
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Inovasi; Akta Kelahiran; Pelayanan Publik
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Enis Tristiana, S.H., M.H.
Penguji : 1. Sri Wahyuningsih Yulianti, S.H., M.H.
2. Muhammad Bagus Adi Wicaksono, S.H., M.H.
3. Enis Tristiana, S.H., M.H.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.