Penulis Utama : Okamaisya Sugiyanto
NIM / NIP : D0118081
×

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan dan menganalisisi mplemenntasi program Perempuan Berdaya di Era Pandemi Covid-19 di Kota Surakarta. Hal tersebut dilatarbelakangi karena selama pandemi Covid-19 di Kota Surakarta ditemui kasus ketidaksetaraan dan ketidakadilan gender yang dapat menurunkan kualitas hidup perempuan. Hal itu digambarkan dengan peningkatan jumlah korban Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) karena faktor ekonomi, meningkatnya Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA) miskin, dan perempuan memiliki indeks pembangunan manusia yang jauh lebih rendah daripada laki-laki. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah Bagaimana implementasi Program Perempuan Berdaya di Era Pandemi Covid-19 (Pemda Dirapid Test) di Kota Surakarta dan apakah terdapat aspek pemberdayaan dalam prosesimplementasi program tersebut. Teori implementasi yang digunakan adalah teori implementasi David C. Corten yang dielaborasikan dengan teori pemberdayaan Sara Longwe. Sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif-deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi Program Pemda Dirapid Test masih memiliki beberapa kekurangan antara lain kurangnya anggaran karena adanya refocusing anggaran selama Pandemi Covid-19 serta ketidaktepatan kelompok sasaran selama kegiatan Jaringan Pengaman Ekonomi (JPE) tahap 1 yang mana kelompok sasaran 57?rasal dari anggota PKK. Sedangkan untuk aspek pemberdayaan kelompok sasaran baru mencapai tahap pertama yaitu kesejahteraan dilihat dari adanya pendapatan tambahan yang berasal dari upah pada kegiatan JPE tahap 1 dan 2 serta penambahan relasi karena terbentuknya forum Srikandi Maju sebagai wadah memasarkan produk Usaha Kecil Menengah (UKM) masing-masing anggota.

×
Penulis Utama : Okamaisya Sugiyanto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0118081
Tahun : 2022
Judul : IMPLEMENTASI PROGRAM PEREMPUAN BERDAYA DI ERA PANDEMI COVID-19 (PEMDA DIRAPID TEST) DALAM MENINGKATKAN KUALITAS HIDUP PEREMPUAN DI KOTA SURAKARTA
Edisi :
Imprint : Kota Surakarta - Fak. ISIP - 2022
Program Studi : S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Implementasi Program, Pemberdayaan Perempuan, Kualitas hidup
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sudarmo, MA., Ph.D
Penguji : 1. Prof. Dr. Ismi Dwi Astuti Nurhaeni, M.Si
2. Drs. Priyanto Susiloadi, M.Si
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.