Penulis Utama : Alisya Eka Putri
NIM / NIP : K2518004
×

Alisya Eka Putri. K2518004. INVESTIGASI EKSPERIMENTAL SISTEM PEMANAS AIR TENAGA SURYA  SISTEM TRICKLE (SOLAR WATER HEATER TRICKLE SYSTEM) DENGAN VARIASI LAJU ALIRAN AIR. Skripsi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juli 2022.

Salah satu sumber energi terbarukan yang melimpah dan memiliki banyak manfaat adalah surya. Penggunaan energi surya dapat dimaksimalkan dengan penggunaan teknologi panel surya dan kolektor surya. Salah satu contoh pengaplikasian dari kolektor surya yaitu Solar Water Heater. Solar Water Heater adalah suatu perangkat yang digunakan untuk memanaskan air dengan sinar matahari, menggunakan pengumpul panas matahari, perangkat ini memanfaatkan perpindahan panas radiasi sebagai sumber utama, salah satu hal yang mempengaruhi kinerja Solar Water Heater yaitu laju aliran, oleh karena itu pada penelitianini dilakukan sistem trickle. Sistem trickle itu sendiri adalah sistem aliran tetes dan menyebar sehingga aliran air yang mengalir mendapatkan radiasi surya lebih lama untuk meningkatkan kinerja Solar Water Heater. Tujuan penelitian ini mengetahui pengaruh variasi laju aliran terhadap pemanas air tenaga surya sistem trickle dan mengetahui laju aliran yang paling efektif pada pemanas air tenaga surya sistem trickle. Penelitian ini dilakukan selama enam bulan yaitu dari Februari hingga Juli 2022, pengambilan data dilakukan di belakang Laboratorium Otomotif Kampus V UNS Pabelan. Jenis penelitian yaitu penelitian kuantitatif, metode penelitian yang digunakan adalah eksperimental. Kegiatan dari penelitian ini meliputi membuat desain Solar Water Heater, merancang perangkat, menyiapkan alat dan bahan penelitian, melakukan eksperimen dan analisis data. Hasil penelitian menunjukkan pada laju aliran 2 LPM didapatkan temperatur air tertinggi mencapai hingga 40,5°C, pada 3 LPM mencapai hingga 39,3°C dan pada 4 LPM mencapai hingga 38,2°C, untuk kalor terserap pada kolektor variasi 2 LPM 20.827,02 watt dari total GT yaitu 38.152,51 watt, pada variasi 3 LPM yaitu 21.475,7 watt dari total GT 38.515,72 watt, sedangkan pada variasi 4 LPM yaitu 21.850,5 watt dari total GT 39.184 watt. Hal ini terjadi karena semakin tinggi laju aliran maka semakin tinggi juga perpindahan kalor yang terjadi sehingga akumulasi kalor yang terserap oleh air semakin besar.  Berdasarkan hasil pengujian variasi laju aliran 2 LPM, 3 LPM dan 4 LPM didapatkan laju aliran mempengaruhi kinerja dari solar water heater, efisiensi masing-masing yaitu 37%, 40% dan 47%. Sehingga laju aliran paling efektif untuk memaksimalkan kinerja Solar Water Heater adalah 4 LPM.

×
Penulis Utama : Alisya Eka Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K2518004
Tahun : 2022
Judul : INVESTIGASI EKSPERIMENTAL SISTEM PEMANAS AIR TENAGA SURYA SISTEM TRICKLE (SOLAR WATER HEATER TRICKLE SYSTEM) BERBAHAN POLIKARBONAT DENGAN VARIASI LAJU ALIRAN AIR
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknik Mesin
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Energi, Energi Surya, Solar Water Heater, Laju Aliran, Sistem Trickle
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Eng. Nugroho Agung Pambudi, M. Eng
2. Ir. Husin Bugis, M. Si
Penguji : 1. Drs. Ranto, M.T.
2. Budi Harjanto, S.T., M. Eng.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.