Penulis Utama : Santi Meirawati
NIM / NIP : B0118053
×

Santi Meirawati. B0118053. 2022. Bentuk Kejahatan dalam Novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi (Suatu Tinjauan Sosiologi Sastra). Skripsi: Program Studi Sastra Daerah Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret Surakarta.

 

Masalah yang dibahas dalam penelitian novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi ini adalah (1) Bagaimanakah struktur novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi berdasarkan teori struktural Burhan Nurgiyantoro yang meliputi tema, alur, penokohan, pelataran, sudut pandang dan amanat?; (2) Bagaimanakah faktor penyebab yang mendasari terjadinya kejahatan dan bentuk-bentuk kejahatan yang terdapat dalam novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi?; (3) Bagaimanakah strategi pengarang terhadap bentuk kejahatan yang muncul dalam novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi?.

Tujuan penelitian ini adalah: (1) Mendeskripsikan struktur dari novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi berdasarkan teori struktural Burhan Nurgiyantoro; (2) Mendeskripsikan faktor penyebab terjadinya kejahatan dan bentuk-bentuk kejahatan yang terdapat dalam novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi; (3) Mendeskripsikan strategi pengarang terhadap bentuk kejahatan yang muncul dalam novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi.

Bentuk penelitian ini adalah penelitian sastra yang bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data berasal dari novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi yang diterbitkan oleh penerbit Buana Grafika, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta, cetakan pertama pada November 2020. Data dalam penelitian ini berupa novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi yaitu unsur intrinsik, faktor penyebab serta bentuk-bentuk kejahatan di dalamnya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik content analysis, wawancara, dan studi pustaka. Analisis data pada penelitian ini menggunakan model analisis interaktif, yaitu meliputi reduksi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan.

Hasil analisis dari penelitian ini yaitu : (1) secara keseluruhan novel Tabon karya Margareth Widhy Pratiwi menunjukkan kesatuan yang utuh dan sangat erat kaitannya satu sama lain. Unsur-unsur struktural saling terkait sehingga membentuk satu kesatuan yang indah; (2) faktor penyebab terjadinya tindak kejahatan yaitu faktor internal dan faktor eksternal dan bentuk-bentuk kejahatan yang dijumpai berupa fitnah, pembunuhan berencana, percobaan pembunuhan, pemalsuan tanda tangan, dan penggelapan uang; (3) strategi pengarang yaitu dengan menyerahkan segala persoalan sesuai hukum yang berlaku dalam tatanan hidup masyarakat.