Penulis Utama : Yashinta Dwi Rahmawati
NIM / NIP : E3118151
×

Penelitian ini menganalisis permasalahan, pertama implementasi kebijakan Kartu Identitas Anak di Kabupaten Wonogiri. Kedua faktor pendukung dan penghambat dalam implementasi kebijakan Kartu Identitas Anak di Kabupaten Wonogiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan Peraturan Kementrian Dalam Negeri Nomor 2 Tahun 2016 tentang Kartu Identitas Anak guna pemenuhan hak identitas anak di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Wonogiri. Jenis penelitian yang digunakan yaitu yuridis empiris dengan sifat penelitian deskriptif-kualitatif. Pendekatan pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan melakukan wawancara mendalam. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Implementasi kebijakan Kartu Identitas Anak di Kabupaten Wonogiri telah berjalan dengan baik sesuai dengan tolak ukur keberhasilan suatu kebijakan yakni komunikasi, sumber daya, disposisi, dan struktur birokrasi dengan usaha yang maksimal. Beberapa Inovasi terkait KIA dapat dikatakan berhasil karena capaian KIA di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Wonogiri sudah menembus target nasional yakni 80%. Meskipun begitu masih terdapat beberapa kendala, yaitu sumber daya manusia yang belum seimbang dengan KIA yang harus diterbitkan, kurangnya dukungan dari sektor lain, faktor masyarakat, dan kurang tegasnya peraturan yang mengatur tentang penerbitan Kartu Identitas Anak. Oleh karena itu masih perlu membutuhkan perbaikan untuk dapat lebih meningkatkan capaikan kepemilikan KIA di Kabupaten Wonogiri.

×
Penulis Utama : Yashinta Dwi Rahmawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E3118151
Tahun : 2022
Judul : PENERBITAN KARTU IDENTITAS ANAK (KIA) SEBAGAI UPAYA PEMENUHAN HAK IDENTITAS ANAK (STUDI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KABUPATEN WONOGIRI)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2022
Program Studi : -
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kartu Identitas Anak, Perlindungan Anak, Pemenuhan Hak Identitas Anak.
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Enis Tristiana, S.H., M.H.
Penguji : 1. Rizda Ardyati, S.H., M.H.
2. Resti Dian Luthviati, S.H., M.H.
3. Enis Tristiana, S.H., M.H.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.