Deteksi parasit gastrointestinal pada kerbau di kabupaten Sukoharjo provinsi Jawa Tengah
Penulis Utama
:
Didik Imam Kholistiawan
NIM / NIP
:
H0518026
×<p>Tujuan dari penelitian ini untuk memperoleh informasi mengenai kesehatan ternak kerbau berupa keberadaan parasit gastrointestinal pada peternakan rakyat di Kabupaten Sukoharjo. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan April sampai September tahun 2021. Keberadaan parasit dilihat melalui pemeriksaan feses segar yang disimpan dalam pot dan diberi formalin. Metode pemeriksaan feses menggunakan metode natif, apung dan sedimentasi. Sampel yang digunakan sejumlah 16 ekor kerbau yang dipilih dari peternak berbeda. Hasil penelitian diperoleh data positif terdeteksi parasit 7 ekor dengan persentase 44?n 9 negatif dengan persentase 56%. Jenis infestasi terdiri dari single infestasi (43%) dan multi infestasi (57%). Kerbau yang menunjukkan hasil positif, ditemukan telur parasit Paramphistomum sp. sebesar 71?n oosit parasit Coccidia sebesar 71%. Berdasarkan hasil analisis variabel penelitian, kejadian positif parasit gastrointestinal ditemukan lebih tinggi pada ternak muda (83%), ternak yang tidak diberi obat cacing (64%), dan pada kerbau yang dipelihara peternak yang memiliki pemahaman yang rendah mengenai kasus parasit gastrointestinal (80%). Dapat disimpulkan bahwa ternak kerbau di Sukoharjo terdeteksi mengalami infestasi parasit gastrointestinal yang lebih tinggi pada ternak muda, ternak yang tidak diberi obat cacing, ternak yang dipelihara dikandang dengan frekuensi pembersihan yang rendah dan ternak yang dipelihara oleh peternak dengan pemahaman tentang penyakit cacingan yang rendah.</p>
×
Penulis Utama
:
Didik Imam Kholistiawan
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
H0518026
Tahun
:
2022
Judul
:
Deteksi parasit gastrointestinal pada kerbau di kabupaten Sukoharjo provinsi Jawa Tengah