Penulis Utama : Geny Satirta
NIM / NIP : K3118033
×

Geny Satirta. K3118033. Kontribusi Kepercayaan Diri terhadap Kemampuan Komunikasi Interpersonal Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 3 Sukoharjo Tahun Ajaran 2021/2022. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret, Juli 2022.

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) tingkat kepercayaan diri peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Sukoharjo; (2) tingkat kemampuan komunikasi interpersonal peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Sukoharjo; (3) kontribusi kepercayaan diri terhadap kemampuan komunikasi interpersonal peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Sukoharjo.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional. Teknik pengumpulan data dengan skala psikologis kepercayaan diri dan kemampuan komunikasi interpersonal. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik proportionate random sampling dan diperoleh sampel sebanyak 167 peserta didik. Uji validitas data yang digunakan berupa validitas isi diperoleh hasil validitas tinggi atau baik dan uji konstruk diperoleh hasil 26 item valid variabel X dan 30 item valid variabel Y sedangkan uji reliabilitas dilakukan dengan rumus cronbach alpha diperolah hasil 0,878 (sangat andal). Teknik analisis data yang digunakan terdiri dari analisis deskriptif diperoleh hasil kurva normal, uji one sample test  dan uji regresi sederhana. Berdasarkan hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa peserta didik memiliki kepercayaan diri sedang dan kemampuan komunikasi interpersonal sedang. Hasil uji one sample test  menunjukkan bahwa tingkat kepercayaan diri dan kemampuan komunikasi interpersonal peserta didik kelas VIII  menunjukkan hasil sedang. Hasil uji regresi menunjukkan bahwa faktor yang mempengaruhi keberhasilan komunikasi interpersonal sebesar 21% ialah kepercayaan diri. Kesimpulan bahwa kepercayaan diri berkontribusi terhadap kemampuan komunikasi interpersonal pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Sukoharjo. Disarankan guru BK agar dapat memberikan layanan yang dapat meningkatkan kepercayaan diri dan kemampuan komunikasi interpersonal agar peserta didik lebih optimal di dalam pretasi belajar dan kehidupan di masyarakat.

×
Penulis Utama : Geny Satirta
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3118033
Tahun : 2022
Judul : KONTRIBUSI KEPERCAYAAN DIRI TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP NEGERI 3 SUKOHARJO TAHUN AJARAN 2021/2022
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Bimbingan Konseling
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : kepercayaan diri, komunikasi interpersonal, peserta didik SMP
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://journal.unindra.ac.id/index.php/teraputik/author/submission/1259
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Asrowi, M.Pd.
2. Rian Rokhmad Hidayat, S.Pd., M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Naharus Surur, M.Pd.
2. Citra Tectona Suryawati, M.Pd.
Catatan Umum : -
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.