Penulis Utama : Tia Dewi Cahyani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1518091
Tahun : 2021
Judul : Prosedur Proses Pembuatan Dokumen BC 4.0 Dengan Aplikasi Modul TPB PT. Sari Warna Asli Unit II Boyolali
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-D1518091
Subyek : -
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Abstrak :

Dalam bisnis industri pengadaan bahan baku merupakan hal yang penting demi menjamin kelancaran proses produksi. Bagi perusahaan yang mendapat fasilitas Kawasan Berikat dalam pengadaan barang lokal dibutuhkan dokumen pabean berupa Dokumen BC 4.0 yang dalam pembuatannya menggunakan Aplikasi Modul TPB. Pembuatan dokumen ini lah yang akan penulis bahas lebih lanjut.
Tujuan pengamatan ini yaitu untuk mengetahui dan menerangkan lebih jelas mengenai prosedur proses pembuatan dokumen BC 4.0 dengan menggunakan Aplikasi Modul TPB di PT. Sari Warna Asli Unit II Boyolali. Metode pengamatan yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan mengamati secara langsung dan menganalisa data yang ada. Teknik pengumpulan data yakni melalui wawancara, observasi secara langsung dan dokumentasi.
Hasil pengamatan yaitu prosedur proses pembuatan dokumen BC 4.0 dimulai dengan menyiapkan dokumen pelengkap pabean yang diperlukan, mulai menginput data pada Aplikasi Modul TPB sesuai dengan dokumen pelengkap, kemudian mengirim dokumen melalui aplikasi, jika ada kesalahan dalam penginputan dapat diperbaiki terlebih dahulu sebelum kemudian dicetak. Beberapa hambatan dalam pengunaan Aplikasi Modul TPB meliputi masalah jaringan yang tidak stabil serta masalah komputer. Untuk menghadapi hambatan tersebut disarankan untuk memperbaiki sambungan internet dan memeriksa kembali kelayakan perangkat yang digunakan sehingga proses pekerjaan menjadi lancar.

Kata Kunci: Prosedur proses, Dokumen BC 4.0, Aplikasi Modul TPB.

 

File Dokumen Tugas Akhir : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Judul.pdf
BAB I.pdf
BAB II.pdf
BAB III.pdf
BAB IV.pdf
BAB V.pdf
Daftar Pustaka.pdf
File Dokumen Karya Dosen : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Herwan Parwianto, S.Sos., M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi