Penulis Utama : Dhimas Alif Rivandi
NIM / NIP : K5617031
×

Tujuan penilitian ini adalah untuk mengetahui kualitas VO2Max pada atlet-atlet Kabupaten KONI Klaten dalam rangka persiapan Pekan Olahraga Provinsi 2022. 

Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif dengan pengumpulan data menggunakan metode tes dan pengukuran. Pengambilan sampel penelitian dilakukan di KONI Kabupaten Klaten. Jumlah populasi penelitian ini sebanyak 320, kemudian diambil sampel sebanyak 172 menggunakan metode proporsional sampling yang terbagi ats 27 cabang olahraga. Proporsional sampling digunakan untuk mengambil sampel sehingga sampel setiap kelompok cabang olahraga dapat mewakili setiap cabang olahraga. Pengkuran VO2Max pada atlet dilakukan dengan menggunakan metode Multistage Fitness (MFT) untuk mengetahui tingkat kualitas VO2Max yang dimiliki Atlet KONI Klaten. 

Hasil analisis data dapat disampaikan sebagai berikut : kualitas VO2Max atlet laki-laki pada KONI Kabupaten Klaten lebih baik dari pada atlet perempuan dengan nilai rata-rata VO2Max untuk atlet laki-laki sebesar 38,84 ml/kg/min sedangkan nilai rata-rata VO2Max untuk atlet perempuan sebesar 28,57 ml/kg/min. Analisis data secara umum juga menunjukkan bahwa kualitas VO2Max atlet pada KONI Kabupaten Klaten dalam rangka persiapan Porprov 2022 berada pada kategori kurang baik. Hal ini didasarkan pada hasil penelitian secara keseluruhan yaitu dari 172 atlet terdapat 96 atlet atau 55,8?ri atlet memiliki kualitas VO2Max yang kurang baik, 29,1 % atlet memiliki kualitas VO2Max pada kategori cukup, 12,2 % atlet masuk pada kaegori baik, 2,3 % atlet memiliki kualitas VO2Max sangat baik, dan 0,6% atlet memiliki kualitas VO2Max yang luar biasa. Secara umum, kualitas VO2Max atlet pada KONI Kabupaten Klaten dalam rangka persiapan Porprov 2022 berada pada kategori kurang baik dan kualitas VO2Max atlet laki-laki pada KONI Kabupaten Klaten lebih baik daripada atlet perempuan. Hal ini didasarkan masih banyak cabang olahraga kelompok atlet perempuan yang memiliki kualitas VO2Max yang kurang baik.

×
Penulis Utama : Dhimas Alif Rivandi
Penulis Tambahan : 1. -
NIM / NIP : K5617031
Tahun : 2022
Judul : Kualitas VO2MAX Atlet Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Kabupaten Klaten dalam Persiapan Menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah Tahun 2022.
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : VO2Max; MFT; Daya Tahan Kardiorespirasi; Kualitas; Olahraga; KONI; Porprov.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : http://-
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Muhammad Mariyanto, M.Kes.
2. Drs. Agustiyanta, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Slamet Riyadi, M.Or.
2. Dr. Satria Yudi G., M.Or.
Catatan Umum : -
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.