Penulis Utama : Sri Ningsih Handayani
NIM / NIP : D1818088
×

Tugas Akhir ini membahas tentang Pengolahan Koleksi Karya Ilmiah Skripsi, Tugas Akhir, dan Tesis di Perpustakaan Umum Kabupaten Boyolali. Pokok masalah yang dibahas dalam tugas akhir ini adalah bagaimana proses pengolahan koleksi karya ilmiah skripsi, tugas akhir, dan tesis dari mulai koleksi datang sampai koleksi dapat disajikan kepada pemustaka serta apa saja kendala yang muncul pada saat pelaksanaan pengolahan koleksi karya ilmiah, bagaimana solusi atau cara mengatasi kendala yang muncul tersebut dan apa yang melatar belakangi Perpustakaan Umum Kabupaten Boyolali menyediakan koleksi karya ilmiah berupa Skripsi, Tugas Akhir, dan Tesis
Tujuan dalam tugas akhir ini adalah untuk mengetahui proses pengolahan karya ilmiah skripsi, tugas akhir, dan tesis di Perpustakaan Umum Kabupaten Boyolali serta mengetahui latar belakang Perpustakaan Umum Kabupaten Boyolali menyediakan koleksi karya ilmiah Skripsi, Tugas Akhir, dan Tesis. Dalam penulisan tugas akhir ini penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang diperoleh melalui kejadian nyata lapangan dengan teknik pengambilan data berupa teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan bantuan informan staf pustakawan pada bidang pengolahan bahan pustaka Perpustakaan Umum Kabupaten Boyolali.
Hasil penelitian kegiatan pengolahan koleksi karya ilmiah menyatakan bahwa proses pengolahan koleksi karya ilmiah berupa skripsi, tugas Akhir, dan tesis meliputi beberapa tahap, yaitu : 1) Pengadaan Koleksi Karya Ilmiah, 2) Pengecekan koleksi, 3) Inventarisasi, 4) Klasifikasi, 5) Input Koleksi Karya Ilmiah di InlisLite, 6) Pembuatan kelengkapan koleksi (labelling), 7) Penyimpanan dan Penyusunan koleksi  (shelving). Dan Latar Belakang Perpustakaan Umum Kabupaten Boyolali menyediakan koleksi karya ilmiah berupa, Tugas Akhir, dan Tesis karena perpustakaan berharap dengan penambahan koleksi ini dapat memberikan kepuasan masyarakat terhadap layanan yang diberikan perpustakaan untuk sumber informasi dan akan tercapai salah satu tujuan perpustakaan yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa.

Kata Kunci : Pengolahan, Karya Ilmiah,Pengadaan.

 

×
Penulis Utama : Sri Ningsih Handayani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1818088
Tahun : 2021
Judul : Pengolahan Koleksi Karya Ilmiah Skripsi, Tugas Akhir, dan Tesis di Perpustakaan Umum Kabupaten Boyolali
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021
Program Studi : D-3 Perpustakaan
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-D1818088
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs .Haryanto, M.Lib
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.