Penulis Utama : Alfin Bagas Romadanna
NIM / NIP : F3518004
×

Karyawan yang mempunyai tingkat kepuasan kerja tinggi akan cenderung lebih berkomitmen dan memberikan kontribusi serta memiliki dedikasi tinggi terhadap perusahaan sedangkan karyawan dengan tingkat kepuasan kerja rendah cenderung akan melakukan turnover, serta menurunnya kedisplinan dan produktivitas kerja. Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk menganalisa faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja karyawan dan untuk mengetahui tingkat kepuasan kerja karyawan di PT. TA Solo.
Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi berjumlah 100 karyawan aktif dengan rincian 80 laki-laki dan 20 perempuan menggunakan random sampling. Sumber data yang diperoleh pada penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner yang diambil dalam satu waktu. Terdapat beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kepuasan kerja diantaranya, pekerjaan itu sendiri, gaji atau upah yang diterima karyawan, kemampuan manajemen perusahaan, rekan kerja, dan kesempatan promosi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan manajemen memahami permasalahan karyawan, komunikasi antar atasan dan bawahan, umpan balik dari atasan, rekan kerja yang kooperatif, kebutuhan sosial karyawan, gaji atau upah yang diberikan, tunjangan-tunjangan yang diberikan, tata letak atau kondisi ruang kerja yang nyaman, fasilitas yang disediakan perusahaan untuk menunjang pekerjaan, kesempatan mendapatkan promosi atau kenaikan jabatan, dan peluang untuk berkembang dalam hal pekerjaan dapat menjadi faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja di PT. TA Solo
Kesimpulan dari penelitian ini adalah kepuasan kerja karyawan PT. TA Solo dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu kepuasan karyawan terhadap manajemen perusahaan, rekan kerja, gaji atau upah yang diterima, fasilitas yang disediakan, dan pengembangan karir. Saran dari peneliti adalah PT. TA Solo dapat terus meningkatkan kepuasan kerja karyawan dengan terus menunjukkan rasa kepedulian agar terciptanya lingkungan kerja yang sesuai, dan memberikan kesempatan pada karyawan untuk berpendapat sehingga dapat mendorong karyawan untuk berpikir dan menggunakan potensi untuk melakukan perbaikan. Jika hal tersebut dapat terwujud, maka karyawan pun akan merasa nyaman dalam bekerja dan produktivitas akan stabil bahkan meningkat

Kata Kunci: Kepuasan Kerja, Manajemen Sumber Daya Manusia

×
Penulis Utama : Alfin Bagas Romadanna
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3518004
Tahun : 2021
Judul : Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kepuasaan Kerja Karyawan PT. TA Solo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021
Program Studi : D-3 Manajemen Industri
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-F3518004
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Agustin Amborowati, S.M.B., M.M
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.