Penulis Utama : Cerianing Putri Pratiwi
NIM / NIP : T841908001
×

Keterampilan Berbahasa Indonesia merupakan salah satu pembelajaran yang penting untuk diajarkan di Perguruan Tinggi, terutama di mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar dan Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiah. Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk (1) mendeskripsikan dan menjelaskan kondisi bahan ajar yang digunakan mahasiswa se-eks Karesidenan Madiun saat ini; (2) mendeskripsikan dan menjelaskan kondisi kebutuan buku keterampilan berbahasa Indonesia mahasiswa dan dosen se-eks Karesidenan Madiun, (3) mendeskripsikan dan menjelaskan proses pengembangan draf buku digital keterampilan berbahasa Indonesia berbasis proyek untuk mahasiswa se-eks Karesidenan Madiun, (4) menemukan keefektifan  buku digital keterampilan berbahasa Indonesia berbasis proyek untuk mahasiswa se-eks Karesidenan Madiun.
Penelitian ini termasuk pengembangan (R & D), menggunakan 10 tahapan Borg & Gall, yaitu  (1) studi pendahuluan, (2) merencakan penelitian, (3) pengembangan produk, (4) uji coba lapangan awal, (5) revisi hasil uji lapangan terbatas, (6) uji lapangan lebih luas, (7) revisi hasil uji lapangan luas, (8) pengujian, (9) revisi hasil pengujian, dan (10) diseminasi dan implementasi produk. Teknik pengumpulan data pada uji coba produk menggunakan observasi, wawancara, dan angket. Pada tahap pengujian menggunakan tes keterampilan berbahasa Indonesia.
Hasil dari penelitian ini yaitu (1) kondisi buku yang digunakan pada pembelajaran bahasa Indonesia masih berupa buku cetak. (2) Dosen dan mahasiswa membutuhkan buku keterampilan berbahasa Indonesia yang dapat memberikan kontribusi pada mahasiswa dalam kegiatan menyimak, berbicara, membaca, memirsa, dan menulis. Dibutuhakn sebuah buku digital yang berbasis proyek agar mahasiswa dapat memecahkan masalah, berpikir kritis, dan kreatif. (3) Buku digital yang dikembangkan termasuk dalam kategori baik ditinjau dari hasil kelayakan ahli materi, media, maupun respon dosen dan mahasiswa sebagai pengguna. (4) Hasil uji keefektifan ini menunjukkan bahwa buku digital berbasis proyek efektif untuk pembelajaran keterampilan berbahasa Indonesia mahasiswa.

 

×
Penulis Utama : Cerianing Putri Pratiwi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : T841908001
Tahun : 2022
Judul : Pengembangan Buku Digital Keterampilan Berbahasa Indonesia Berbasis Proyek untuk Mahasiswa se-Eks Karesidenan Madiun
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2022
Program Studi : S-3 Pendidikan Bahasa Indonesia
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Buku Digital; Proyek; dan Keterampilan Berbahasa Indonesia
Jenis Dokumen : Disertasi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Andayani, M.Pd.
2. Prof. Dr. Sarwiji Suwandi, M.Pd.
3. Dr. Muhammad Rohmadi, M.Hum.
Penguji :
Catatan Umum : tidak ada DOI
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.