Penulis Utama : Etika Uswatun Chasanah
NIM / NIP : D1519036
×

Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) merupakan salah satu program kerja yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik dengan melakukan kegiatan mengumpulkan data yang berkaitan dengan keterangan demografi, keterangan migrasi, akta kelahira, serta kondisi sosial masyarakat. Susenas dilakukan untuk menyediakan data yang terkait dengan kondisi sosial ekonomi masyarakat serta memenuhi kebutuhan untuk penyediaan data tingkat kemiskinan. Tujuan dari pengamatan ini adalah untuk dapat mengetahui sistem informasi pengolahan data Survei Sosial Ekonomi Sosial Nasional (Susenas) di Badan Pusat Statistik Kabupaten Sragen. Metode pengamatan yang dilakukan oleh penulis adalah pengamatan deskriptif kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan oleh penulis yaitu wawancara, observasi, serta mengkaji dokumen dan arsip. Berdasarkan hasil pengamatan penulis di Badan Pusat Statistik Kabupaten Sragen, sistem informasi pengolahan data Susenas Maret 2021 meliputi 6 komponen. Pertama, input merupakan masukan data berupa hasil survei yang dilakukan oleh petugas. Input mrpkn hasil survei. Kedua, proses pengentrian data kuesioner ke dalam aplikasi Susenas yang dilakukan oleh operator. Ketiga, output dari Susenas dalam bentuk buku yang berisi informasi mengenai gambaran umum tingkat kesejahteraan masyarakat di Kab. Sragen yang dipublikasi oleh BPS Kab. Sragen melalui website dan dapat ditemukan juga di kantor BPS Kab. Sragen. Kemudian, yang keempat ada teknologi yang digunakan yaitu berupa perangkat keras, perangkat lunak, dan perangkat manusia. Kelima, basis data yang berperan dalam pemeliharaan dan penyimpanan data yang telah diinput. Terakhir, yang keenam yaitu kendali guna menjamin bahwa sistem informasi berjalan lancar.

×
Penulis Utama : Etika Uswatun Chasanah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1519036
Tahun : 2022
Judul : Sistem Informasi Pengolahan Data Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2021 di Badan Pusat Statistik Kabupaten Sragen
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2022
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Sistem Informasi, Pengolahan Data, Susenas
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Retno Suryawati, M.Si
Penguji : 1. Irsyadul Ibad, S.AB., M.Ed., M.Si
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.