Penulis Utama : Fadhilla Nur Cahyani
NIM / NIP : M3519017
×

Optimasi Formula Self NanoDaun salam (Syzygium polyanthum) mengandung senyawa flavonoid yang berkhasiat sebagai antihiperlipidemia. Namun, flavonoid yang diberikan secara peroral memiliki bioavailabilitas kurang baik. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengatasi kelarutan daun salam dengan diformulasikan menjadi sediaan Self Nanoemulsifying Drug Delivery System (SNEDDS).
Metode penelitian ini menggunakan metode eksperimental dilakukan dengan mengekstraksi daun salam dan limbah ikan sidat dengan metode maserasi. Jumlah tween 80, PEG 400, dan minyak ikan sidat dalam SNEDDS ditentukan dengan metode simplex lattice design. Respon yang diuji yaitu transmitan emulsi, waktu emulsifikasi dalam cairan lambung buatan (AGF) dan akuades. Optimasi dilakukan dengan menganalisis respon transmitan dan waktu emulsifikasi menggunakan perangkat lunak Design Expert. Hasil optimasi kemudian diamati ukuran dan distribusi droplet serta zeta potensial dengan Particle Size Analyzer (PSA). Jumlah ekstrak maksimum diujikan pada formula SNEDDS optimum.
Komponen optimum SNEDDS hasil optimasi yaitu 76,5% tween 80; 11% PEG 400; dan 12,5% minyak ikan sidat, menghasilkan transmitan sebesar 92,535%, waktu emulsifikasi dalam AGF 16,076 detik dan dalam akuades 19,788 detik. Ekstrak etanol daun salam sejumlah 400 mg dapat dilarutkan dalam 5 mL sistem SNEDDS. SNEDDS ekstrak etanol daun salam menghasilkan nanoemulsi berukuran 14,25-70,76 nm, distribusi ukuran droplet 0,215-0,332, potensial zeta -20,5 hingga -18,5.

×
Penulis Utama : Fadhilla Nur Cahyani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M3519017
Tahun : 2022
Judul : Optimasi Formula Self Nano-Emulsifying Drug Delivery Systems (SNEDDS) Ekstrak Etanol Daun Salam (Syzygium polyanthum) dengan Zat Pembawa Minyak Sidat
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2022
Program Studi : D-3 Farmasi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : SNEDDS, daun salam, minyak sidat, optimasi
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Anif Nur Artanti, M.Sc., Apt.
Penguji : 1. Fea Prihapsara, M.Sc., Apt.
2. Wisnu Kundarto, M.Biomed., Apt.
Catatan Umum : tidak ada DOI
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.