Penulis Utama : Richun Alfin Aizatin
NIM / NIP : R0218099
×

Latar Belakang: Industri galangan kapal merupakan industri yang berkembang dalam bidang perbaikan dan perawatan kapal. Produk jasa yang dihasilkan meliputi jasa pemeliharan dan perbaikan bagi kapal perang, penumpang, tanker, tunda, tongkang dan patroli. Setiap perbaikan memiliki potensi bahaya terpeleset, terjepit, terjatuh, tergores, dan tersetrum di setiap kegiatan. Adanya potensi bahaya tersebut diperlukan perilaku yang baik pada pekerja terhadap penggunaan Alat Pelindung Diri (APD). Alat yang sangat penting bagi pekerja untuk melindungi dari potensi bahaya yang terdapat dalam lingkungan kerja. Pengetahuan APD merupakan faktor yang mendominasi terjadinya perubahan perilaku penggunaan APD. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan APD dengan perilaku penggunaan APD.

Metode: Penelitian ini menggunakan metode observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini yaitu pekerja subkontraktor PT Yasa Wahana Tirta Samudera Semarang sebanyak 153 responden. Teknik sampling yang digunakan yaitu purposive sampling dan diperoleh sebanyak 91 responden. Pengetahuan APD diukur dengan kuesioner dan perilaku penggunaan APD diukur dengan kuesioner dan checklist. Data dianalisis dengan uji Spearman untuk hubungan variabel bebas dengan variabel terikat.

Hasil: Hasil penelitian menunjukkan mayoritas responden memiliki pengetahuan APD yang kurang (47,3%) dan perilaku penggunaan APD yang kurang (45,1%). Hasil uji statistik menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan antara pengetahuan APD dengan perilaku penggunaan APD dengan nilai p value = 0.001, r = 0.501 yang berarti sedang dengan arah korelasi positif (+).

Simpulan: Terdapat hubungan pengetahuan APD dengan perilaku penggunaan APD pada pekerja subkontraktor PT Yasa Wahana Tirta Samudera Semarang dimana semakin baik pengetahuan APD maka semakin tinggi perilaku penggunaan APD.

 

×
Penulis Utama : Richun Alfin Aizatin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0218099
Tahun : 2022
Judul : Hubungan Pengetahuan APD dengan Perilaku Penggunaan APD pada Pekerja Subkontraktor PT Yasa Wahana Tirta Samudera Semarang
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2022
Program Studi : D-4 Kesehatan Kerja
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kata Kunci: Pengetahuan APD, Perilaku Penggunaan APD, Pekerja Subkontraktor
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Lusi Ismayenti, S.T., M.Kes
Penguji : 1. Bachtiar Chahyadhi, S.ST., M.KKK
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.