Penulis Utama : Muhammad A'raaf H
NIM / NIP : A121808025
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Perbedaan pengaruh latihan
stretching statis pasif dan proprioceptive neuromuscular facilitation terhadap
fleksibilitas togok, 2) Perbedaan pengaruh  jenis kelamin laki-laki dan perempuan
terhadap fleksibilitas togok, 3) Interaksi antara latihan stretching dan jenis kelamin
terhadap fleksibilitas togok.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen
dengan desain penelitian faktorial 2x2. Populasi penelitian adalah 121 mahasiswa
program studi PKOR FKOR UNS Tahun Akademik 2019/2020.  Sampel penelitian
32 mahasiswa, terdiri dari 16 mahasiswa putra dan 16 mahasiswa putri yang
diperoleh dengan teknik purposive random sampling. Teknik pengumpulan data
fleksibilitas togok dengan sit and reach test.  
Hasil penelitian  sebagai  berikut:  1)  ada  perbedaan  pengaruh yang  sangat
signifikan  terhadap fleksibilitas togok mahasiswa, antara stretching  statis  pasif
dan  proprioceptive neuromuscular facilitation.  Hasil yang diperoleh nilai sig.  0.00
< 0 xss=removed>proprioceptive neuromuscular facilitation sebesar 5,969, sedangkan mean
stretching statis pasif adalah 5,344).  2). Tidak  terdapat  perbedaan  pengaruh yang
signifikan  terhadap fleksibilitas togok mahasiswa  laki-laki  dan  mahasiswa
perempuan.  Nilai sig.  0,624 > 0,05 (Pvalue = 0,624 > 0,05), 3) Tidak terdapat
interaksi latihan stretching dan jenis kelamin terhadap fleksibilitas                        
togok mahasiswa. Nilai sig. 0,057 > 0,05 (Pvalue = 0,057 > 0,05) pada taraf
signifikansi 5%.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah: 1) Ada perbedaan pengaruh yang
sangat signifikan antara stretching statis pasif dan proprioceptive neuromuscular
facilitation terhadap fleksibilitas togok, 2) Tidak ada perbedaan pengaruh yang
signifikan terhadap fleksibilitas togok antara jenis kelamin laki-laki dan
perempuan, 3) Tidak terdapat interaksi antara latihan stretching dan jenis kelamin
terhadap fleksibilitas togok.

×
Penulis Utama : Muhammad A'raaf H
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : A121808025
Tahun : 2022
Judul : PENGARUH LATIHAN STRETCHING TERHADAPFLEKSIBILITAS TOGOK DI TINJAU DARI JENIS KELAMIN
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2022
Program Studi : S-2 Ilmu Keolahragaan
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : stretching, pnf, jenis kelamin, fleksibilitas, togok
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Muchsin Doewes, dr., SU., MARS., AIFO
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.