Penulis Utama : Ava Ananda Gitaloka
NIM / NIP : K4218011
× ABSTRAK Ava Ananda Gitaloka. K4218011. KRITIK SASTRA OBJEKTIF DAN NILAI PENDIDIKAN KARAKTER CERITA CEKAK DALAM WEBSITE SOLOPOS EDISI TAHUN 2021 SERTA PEMANFAATANNYA SEBAGAI BAHAN AJAR APRESIASI SASTRA JAWA KELAS X SEKOLAH MENENGAH ATAS. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Juli 2022. Sebagian siswa kelas X SMA Negeri 2 Sukoharjo masih kesulitan dalam mengkaji suatu karya sastra berbahasa Jawa. Mereka harus memahami unsur intrinsiknya terlebih dahulu supaya dapat melakukan pengkajian dengan baik. Pengkajian sastra dapat dilakukan dengan kritik sastra untuk meningkatkan pemahaman terhadap karya sastra. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan: (1) kritik sastra objektif cerkak dalam website Solopos edisi tahun 2021 (2) nilai pendidikan karakter cerkak dalam website Solopos edisi tahun 2021 (3) pemanfaatan cerkak dalam website Solopos edisi tahun 2021 sebagai bahan ajar apresiasi sastra Jawa kelas X SMA. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan kritik sastra objektif model Nurgiyantoro. Sumber data berupa dokumen dan informan. Teknik pengumpulan data menggunakan analisis dokumen dan wawancara. Analisis data menggunakan teknik mengalir yang meliputi tiga bagian, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Hasil penelitian ini adalah (1) kritik sastra objektif terhadap delapan cerkak dalam website Solopos edisi tahun 2021 meliputi tema, tokoh dan penokohan, alur, latar, serta amanat. Keenam unsur itu merupakan hal utama yang harus dipahami pembaca untuk dapat mengetahui keseluruhan isi karya sastra dengan baik (2) nilai pendidikan karakter dalam cerkak tersebut meliputi nilai agama, nilai moral, nilai sosial, dan nilai budaya (3) Cerkak tersebut dapat menjadi bahan ajar apresiasi sastra Jawa kelas X SMA yang mengacu pada Kurikulum 2013 Muatan Lokal Bahasa Jawa SMA SMALB/SMK/MA/MAK Provinsi Jawa Tengah Kelas X Semester Gasal K.D. 3.2 menelaah teks cerita cekak. Dapat disimpulkan bahwa cerkak dalam website Solopos edisi tahun 2021 dalam penelitian ini memenuhi enam unsur cerita, yaitu tema, tokoh dan penokohan, alur, latar, serta amanat. Keenam unsur tersebut bervariasi sesuai jalan ceritanya masing-masing. Berbagai cerkak tersebut juga layak dimanfaatkan dalam apresiasi sastra Jawa kelas X SMA. Kelayakan tersebut disebabkan karena isi cerita menarik dan mengisahkan berbagai hal yang kerap terjadi dalam kehidupan, bahasa yang digunakan sopan dan tidak terlalu sulit dipahami, mengandung unsur intrinsik yang lengkap, serta mengandung beragam nilai pendidikan karakter yang dapat membentuk kepribadian siswa.
×
Penulis Utama : Ava Ananda Gitaloka
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4218011
Tahun : 2022
Judul : KRITIK SASTRA OBJEKTIF DAN NILAI PENDIDIKAN KARAKTER CERITA CEKAK DALAM WEBSITE SOLOPOS EDISI TAHUN 2021 SERTA PEMANFAATANNYA SEBAGAI BAHAN AJAR APRESIASI SASTRA JAWA KELAS X SEKOLAH MENENGAH ATAS
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Sastra Jawa
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kata kunci: kritik sastra objektif, nilai pendidikan karakter, bahan ajar
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Budi Waluyo, S.S., M.Pd.
2. Rahmat, S.S., M.A.
Penguji : 1. Dr. Djoko Sulaksono, S.Pd., M.Pd.
2. Tya Resta Fitriana, S. Pd., M. Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.