Penulis Utama : Ricky Firjianto
NIM / NIP : B0518039
×

Ricky Firjianto. B0518039. 2021. Pengaruh Ideologi Muhammad Rasyid Ridha Terhadap K.H Ahmad Dahlan dalam Pembaharuan Islam Di Indonesia. Skripsi: Program Studi Sastra Arab Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret.

Penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan pengaruh pemikiran Muhammad Rasyid Ridha terhadap K.H Ahmad Dahlan dalam Pembaharuan Islam di Indonesia dengan melihat studi kasusdalam Persyarikatan Muhammadiyah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini deskriptif kualitatif. Dalam penelitian ini dilakukan studi kepustakaan sebagai metode pengumpulan data. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah difusi kebudayaan melalui sudut pandang sejarah, serta teori pendukung lain yang relevan dengan ideologi Muhammad Rasyid Ridha. Penelitian ini juga menggunakan buku-buku yang berkaitan dengan topik bahasan sebagai sumber primernya, untuk sumber sekundernya menggunakan rujukan dari buku-buku dan jurnal yang masih memiliki relevansi kaitannya terhadap Pemikiran Muhammad Rasyid Ridha, Pembaharuan Islam di Indonesia,.

Tujuan penelitian ini adalah mengungkap pengaruh ideologi Muhammad Rasyid Ridha pada K.H Dahlan dalam proses penyebaran ideologinya terhadap pembaharuan Islam di Indonesia dengan melihat studi kasus  pergerakkan Muhammadiyah. Hasil yang dapat disimpulkan dari difusi ideologi Muhammad Rasyid Ridha terhadap pembaharuan islam di Indonesia, yakni bahwa ideologi Muhammad Rasyid Ridha masuk melalui tokoh-tokoh cendekiawan muslim yang berasal dari Indonesia diantaranya K.H Ahmad Dahlan. Ia tertarik dengan gagasan-gagasan pembaharuan yang dibawa oleh Muhammad Rasyid Ridha. Setelah itu K.H Ahmad Dahlan kemudian memiliki cita-cita untuk menyebarkan gagasan pembaharuan Muhammad Rasyid Ridha di Indonesia dengan mendirikan persyarikatan Muhammadiyah, sehingga dalam ciri dan corak gerakan dakwahnya, Muhammadiyah sangat dipengaruhi oleh gagasan pembaharuan Islam yang dibawa oleh Muhammad Rasyid Ridha.