Penulis Utama : Andreas Kaloka Swastyasta
NIM / NIP : F1119010
×


Tujuan penelitian ini adalah mengetahui apakah korupsi mempengaruhi pertumbuhan ekonomi negara-negara Amerika Latin tahun 2015-2019. Dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yang didapat dari world bank, transparency international dan worldwide governance indicators periode 2015-2019. Jenis data yang digunakan adalah data panel yang merupakan kombinasi dari data deret waktu dan data cross-section. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Berdasarkan estimasi regresi data panel maka model terbaik adalah Common Effect Model. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan secara masing-masing indeks persepsi korupsi berpengaruh secara signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi namun berdampak negatif apabila indeks mengalami peningkatan. Hal ini dikarenakan adanya indikasi suap dalam proses pengurusan suatu hal tertentu demi melancarkan kepentingan lainnya. Kemudian stabilitas politik berpengaruh positif secara signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dalam tahun 2015-2019. Sedangkan secara bersama-sama, indeks persepsi korupsi, dan stabilitas politik berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dalam tahun 2015-2019. Dengan dilakukannya penelitian ini diharapkan, pemerintahan di negara Amerika Latin mampu membuat kebijakan yang tegas dalam mengurangi tingkat korupsi agar pertumbuhan korupsi menurun dan dapat terciptanya stabilitas politik yang terus meningkat agar tidak merugikan bagi masyarakat dan dalam perekonomian negara.


Kata kunci: Pertumbuhan Ekonomi, Korupsi, Stabilitas Politik

 

×
Penulis Utama : Andreas Kaloka Swastyasta
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1119010
Tahun : 2021
Judul : Pengaruh Korupsi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Negara Amerika Latin Tahun 2015-2019
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2021
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ekonomi dan Bisnis-F1119010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Vinc Hadi Wiyono WS, M.A
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.