Penulis Utama : Dina Apriyanti
NIM / NIP : H3118016
×

Keripik tahu adalah jenis keripik yang diolah dari bahan baku tahu dengan  tekstur renyah dan rasa gurih yang diolah melalui rangkaian proses pengolahan. Pengamatan Quality control di UKM “Omah Tahu” dilakukan untuk mengevaluasi penerapan konsep CPPB pada pembuatan keripik tahu yang meliputi evaluasi keadaan UKM, bahan baku, proses pengolahan, serta pengemasan yang  mengacu pada BPOM RI Nomor HK 03.1.23.04.12.2206 tahun 2012 tentang Cara Produksi Pangan yang Baik (CPPB). Pengujian mutu yang dilakukan ialah kadar air, kadar asam lemak bebas, kadar abu, kadar protein, uji organoleptik, dan bagian yang tidak utuh. Berdasarkan hasil pengujian keripik tahu UKM “Omah Tahu” didapatkan kadar air 4,794%; kadar asam lemak bebas 0,726%; kadar abu 2,406%; kadar protein 21,964%; bagian tidak utuh 28,67%, dan uji organoleptik yaitu bau dan rasa keripik yang normal, warna kuning kecokelatan, dan tekstur renyah. Dari hasil evaluasi tersebut terdapat beberapa hal yang perlu adanya tindakan perbaikan diantaranya menyediakan kasa pada ventilasi, jendela, dan pintu, melakukan sanitasi dan pembersihan secara rutin, menerapkan peraturan kebiasaan karyawan, dan melakukan pengendalian mutu dari bahan baku, proses, hingga produk akhir untuk menjamin mutu keripik tahu yang dihasilkan.

Kata kunci: Evaluasi Mutu, Konsep CPPB, Keripik Tahu

 

×
Penulis Utama : Dina Apriyanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3118016
Tahun : 2021
Judul : Konsep Cara Produksi Pangan yang Baik (CPPB) pada Proses Pembuatan Keripik Tahu di UKM “Omah Tahu” Todanan, Blora
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021
Program Studi : D-3 Teknologi Hasil Pertanian
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-H3118016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Danar Praseptiangga, S.T.P., M.Sc., Ph.D.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.