Penulis Utama : Muhammad Tito Harvianto
NIM / NIP : D0317053
×

Muhammad Tito Harvianto. D0317053. 2022. “Perilaku Sosial Masyarakat Dalam Upaya Menciptakan Kebersihan Lingkungan Bantaran Sungai Kali Pepe Kota Surakarta”. Skripsi. Program Studi Sosiologi. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik. Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Perilaku sosial masyarakat dalam pengembangan kebersihan dibantaran sungai merupakan bentuk partisipasi masyarakat untuk kebersihan dilingkungan sekitar bantaran sungai turut serta dalam kegiatan-kegiatan atau program yang dilaksanakan oleh pak RT setempat. Pengelolaan sungai bantaran kali pepe kebanyakan dilakukan oleh laki-laki. Dikarenakan kerjanya membersihkan bantaran sungai dengan melakukan pembersihan. Agar masyarakat lebih peduli lagi tentang kebersihan lingkungan bantaran sungai. Akibat perilaku manusia yang salah dalam memperlakukan lingkungan sungai akhirnya akan menjadi sebuah bencana yang merugikan manusia itu sendiri. Bencana yang sering melanda yakni bencana banjir. Masyarakat yang paling dekat dengan sungai adalah masyarakat bantaran sungai. Maka dari itu perilaku masyarakat sangat penting dalam menentukan kualitas dan keberlangsungan sebuah sungai.

Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan metode yang dipakai yakni teori teoritis sistem sosial dan teori perilaku. Dalam penelitian ini terdapat delapan informan yang merupakan warga Gilingan dengan berbagai profesi yang berbeda. Teknik pengumpulan datanya melalui obsevarsi, wawancara mendalam dan dokumentasi sedangkan pengambilam sampel Purposive Sampling, peneliti menentukan pengambilan sampel dengan cara menetapkan ciri-ciri khusus atau kriteria yang sesuai dengan tujuan penelitian tersebut sehingga diharapkan dapat menjawab permasalahan penelitian. Analisis data yang digunakan adalah analisis interaktif yang meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Keempatnya dilakukan hampir bersamaan dan terus-menerus dengan memanfaatkan waktu yang ada.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa makna pemaknaan masyarakat terhadap sungai terhadap sungai hampir semua yakni sungai dipandang sebagai bantaran sungai. Fungsi sungai bagi masyarakat bantaran sungai juga mengalami perbedaan serta perubahan kondisi sungai. Perubahan fungsi sungai setiap dari periode ke periode lainnya. Perubahan kondisi sungai juga mempengaruhi perilaku masyarakat sekitar. Ada perilaku positif menjaga bantaran sungai dan kelestarian lingkungan di Gilingan, terhadap lingkungan sekitar bantaran sungai. Perilaku membuang sampah dan limbah langsung ke sungai. Dari perilaku yang ditiru masyarakat, terdapat dampak negatif terhadap lingkungan, khususnya lingkungan sungai dan juga masyarakat yang tinggal di bantaran. Dampak buruk yang sering terjadi adalah banjir yang menggenangi jalan dan rumah penduduk. Perilaku masyarakat Gilingan tidak hanya berdampak negatif tetapi juga berdampak positif bagi lingkungan disekitar Gilingan sebagai kawasan bantaran sungai.

×
Penulis Utama : Muhammad Tito Harvianto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0317053
Tahun : 2022
Judul : PERILAKU SOSIAL MASYARAKAT DALAM UPAYA MENCIPTAKAN KEBERSIHAN LINGKUNGAN BANTARAN SUNGAI KALI PEPE KOTA SURAKARTA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2022
Program Studi : S-1 Sosiologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Perilaku Masyarakat, Kali Pepe, Lingkungan Bantaran Sungai
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Trisni Utami M. Si
Penguji : 1. Drs. Sudarsana PGD in Pop&Dev
2. Dr. Argyo Demartoto, M.Si.
3. Dr. Trisni Utami M. Si
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.