Penulis Utama : Amirul Wika Rosida
NIM / NIP : I0317010
×

PT XY merupakan salah satu perusahaan manufaktur kain atau tekstil yang berlokasi di Jawa Tengah. Sebagian besar aktivitas transportasi material yang dilakukan di PT XY masih dilakukan secara manual, salah satunya adalah aktivitas pemindahan rol kain. Pemindahan rol kain dari Departemen Produksi ke Departemen Inspeksi dilakukan menggunakan alat bantu berupa troli, sementara untuk pemindahan rol kain pada Departemen Inspeksi untuk saat ini masih dilakukan satu per satu dengan menggunakan alat bantu berupa troli yang belum ergonomis. Selain belum ergonomis, aktivitas pemindahan rol kain pada kondisi saat ini memungkinkan rol kain untuk mengalami kotor dan kerusakan ringan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk memperbaiki kondisi eksisting yang dilakukan dengan melakukan penambahan fasilitas berupa alat bantu. Perancangan alat bantu dilakukan dengan pendekatan secara ergonomi. Oleh karena itu, pada langkah awal dilakukan identifikasi keluhan operator pada kondisi eksisting menggunakan kuesioner NBM dan perhitungan level risiko menggunakan metode REBA yang dapat merepresentasikan risiko musculoskeletal disorder pada aktivitas yang dilakukan. Berdasarkan rekapitulasi kuesioner NBM diperoleh nilai rata-rata keluhan operator sebesar 71,2 yang berarti dibutuhkan tindakan segera terhadap kondisi yang ada. Sementara dari hasil penilaian postur kerja menggunakan metode REBA didapatkan total hasil penilaian 13 untuk postur kerja 1, total hasil penilaian 11 untuk postur kerja 2, dan total hasil penilaian 11 untuk postur kerja 3. Postur kerja 1, 2 dan 3 memiliki level risiko sangat tinggi, sehingga level tindakan dalam skala 4 yang berarti harus dilakukan perbaikan saat itu juga.
Perancangan alat bantu mengikuti tahapan yang dirumuskan oleh Pahl dan Beitz dengan hasil rancangan berupa gambar 2D dan 3D yang berisi informasi detail dari alat bantu. Alat bantu yang dirancang memiliki fungsi utama sebagai alat bantu aktivitas pemindahan rol kain sekaligus sebagai alat bantu aktivitas inspeksi. Setelah dilakukan implementasi alat bantu pada aktivitas pemindahan rol kain, terdapat eliminasi pada tahapan alur transportasi. Terjadi penurunan idle time dari 445,30 detik/rol kain menjadi 150 detik/rol kain. Terdapat juga penurunan level risiko REBA pada postur kerja dari level risiko sangat tinggi dengan nilai 13 menjadi level risiko sedang dengan nilai 7.  


Kata kunci: ergonomi, NBM, REBA, design engineering, Pahl dan Beitz

 

×
Penulis Utama : Amirul Wika Rosida
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0317010
Tahun : 2021
Judul : Perancangan Alat Bantu Aktivitas Operator Helper di Departemen Inspeksi PT XY Untuk Meminimasi Manual Material Handling
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2021
Program Studi : S-1 Teknik Industri
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Teknik-I0317010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ir. Rahmaniyah Dwi Astuti, S.T., M.T.
2. Prof. Ir. Bambang Suhardi, S.T., M.T.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.