Penulis Utama : Achmad Septiya Dwi Pratama
NIM / NIP : F1120073
×

Covid-19 merupakan fenomena yang tidak disangka kemunculannya, yang memiliki dampak terhadap segala tatanan kehidupan seluruh umat di dunia. Dampak dari pandemi ini terhadap kinerja UMKM mengalami penurunan terutama di sektor pariwisata dan penunjangnya maupun sektor transportasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan keuntungan pedagang hik sebelum dan sesudah pandemi Covid-19 berjalan 1 tahun, keuntungan pedagang hik saat PPKM dan setelah PPKM dilonggarkan serta mengetahui pengaruh modal, pendidikan, lama usaha dan usia terhadap keuntungan pedagang hik di Surakarta. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari kuesioner dan wawancara. Sampel yang digunakan sebanyak 96 pedagang hik di Surakarta dengan teknik Accidental Sampling. Alat analisis yang digunakan adalah analisis uji beda dua rata-rata dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pertama terdapat perbedaan keuntungan pedagang hik sebelum dan sesudah pandemi Covid-19 berjalan 1 tahun, yang kedua terdapat perbedaan keuntungan pedagang hik saat PPKM dan setelah PPKM dilonggarkan, dan yang ketiga berdasarkan hasil pengujian dari analisis regresi linier berganda menjelaskan bahwa variabel modal, pendidikan dan lama usaha berpengaruh terhadap keuntungan pedagang hik pada saat pandemi Covid19. Sedangkan, variabel usia tidak berpengaruh terhadap keuntungan pedagang hik di Surakarta. Pemerintah mengeluarkan kebijakan PPKM untuk memitigasi Covid-19. Untuk mengurangi dampak PPKM pemerintah diharapkan secara intensif memberikan hibah atau KUR terhadap pelaku UMKM. Kebijakan tersebut diharapkan dapat membantu pelaku usaha yang terdampak pandemi. Pemerintah juga diharapkan dapat merestrukturisasi kebijakan PPKM dengan melibatkan UMKM dalam program bantuan sosial, mendukung gerakan digitalisasi UMKM dan memperbaiki akurasi data penerimaan bantuan sosial agar lebih tepat sasaran sehingga daya beli masyarakat bisa bertambah. 

×
Penulis Utama : Achmad Septiya Dwi Pratama
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1120073
Tahun : 2022
Judul : DAMPAK PANDEMI COVID 19 TERHADAP KINERJA UMKM DI KOTA SURAKARTA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2022
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan Non Reguler
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Pandemi Covid-19, Keuntungan Pedagang, Modal, Pendidikan, Lama Usaha dan Usia.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Guntur Riyanto, M.Si
Penguji : 1. Dr. Albertus Maqnus Soesilo, M.Sc
2. Drs. Supriyono, M.Si
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.