×
Pada karya seni penciptaan ini membahas tentang gangguan depresi yang dialami oleh remaja terutama depresi mayor. Gangguan depresi ini dapat muncul dikarenakan oleh beberapa sebab, seperti trauma yang dialami semasa kecil, rasa tidak nyaman atau rasa tertekan, juga dapat diakibatkan oleh lingkungan sekitarnya dan lingkungan keluarga. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka munculnya rumusan masalah sebagai berikut : 1). Apa pengertian depresi mayor. 2). Mengapa depresi diangkat menjadi tema yang akan digunakan dalam penciptaan karya seni grafis teknik cetak saring. 3). Bagaimana bentuk dari memvisualisasikan depresi melalui karya seni grafis teknik cetak saring. Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penciptaan karya seni ini sebagai berikut : 1). Menjelaskan alasan mengapa depresi menarik untuk diangkat dalam karya seni grafis cetak saring. 2). Menjelaskan alasan penulis memilih tema depresi sebagai tema dari penciptaan karya seni grafis dengan teknik cetak saring. 3.) Memvisualisasikan atau menggambarkan fase-fase yang terjadi pada depresi melalui karya seni grafis teknik cetak saring. Hal inilah yang membuat penulis tertarik untuk mengangkatnya menjadi sumber ide penciptaan karya seni. Berharap dengan adanya skripsi penciptaan ini dapat menjelaskan secara singkat tentang sebab, akibat, serta dampak yang terjadi pada seseorang yang mengalami depresi serta menjelaskan solusi yang dapat diambil untuk menanganinya. Karya ini merupakan karya seni grafis yang menggunakan teknik cetak saring. Karya ini menggunakan warna yang kontras untuk menggambarkan keadaan, rasa, emosi yang dimiliki dari karya yang dibuat.