Penulis Utama : M. Taufik Romadon
NIM / NIP : K2318045
×

Implementasi media pembelajaran berbantuan aplikasi Articulate Storyline 3 dengan konsep Assessment for Learning (AfL) memiliki tujuan untuk: (1) Mengevaluasi proses pembelajaran kelas XI MIPA 4 SMA N Kebakkramat, (2) Mendeskripsikan hasil implementasi media pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan kognitif siswa pada materi Suhu dan Kalor, (3) Mendeskripsikan hasil implementasi media pembelajaran untuk meningkatkan kemandirian belajar siswa pada materi Suhu dan Kalor. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan berbantuan model Kemmis dan Mc. Taggart diimplementasikan dalam dua siklus tindakan dengan teknik pengumpulan data diantaranya wawancara, tes, observasi, dan kajian dokumen. Teknik analisis data yang digunakan yakni analisis data kualitatif yang didukung data kuantitatif. Teknik uji validitas data menggunakan validitas instrumen dan teknik triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi media pembelajaran berbantuan Articulate Storyline 3 dengan konsep AfL dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran, kemampuan kognitif dan kemandirian belajar siswa kelas XI MIPA 4 SMA N Kebakkramat pada materi suhu dan Kalor. Hasil evaluasi proses pembelajaran pada siklus I menunjukkan bahwa empat dari sembilan aspek penilaian yang belum tercapai, yaitu pada langkah membuka pembelajaran, mengorganisasi siswa untuk belajar, membimbing penyelidikan individual maupun kelompok, dan menutup pembelajaran. Pada tindakan siklus II mendapatkan hasil seluruh aspek penilaian kesesuaian RPP dengan pelaksanaan telah tercapai. Peningkatan presentase ketuntasan kemampuan kognitif siswa terjadi tiap siklusnya. Pada siklus I diperoleh presentase ketuntasan sebesar 66,7% setelah dilakukan tindakan, kemudian mengalami peningkatan lagi pada siklus II yakni 86,1% siswa tuntas. Presentase kemandirian belajar siswa juga mengalami peningkatan pada siklus I empat dari sembilan indikator sudah tercapai dan pada siklus II semua indikator kemandirian tercapai.

×
Penulis Utama : M. Taufik Romadon
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K2318045
Tahun : 2022
Judul : Implementasi Media Pembelajaran dengan Konsep Assessment for Learning (AfL) Berbasis Articulate Storyline 3 untuk Meningkatkan Kemampuan Kognitif dan Kemandirian Belajar Siswa SMA Kelas XI
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Fisika
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Pujayanto, M. Si
2. Dr. Elvin Yusliana Ekawati, S. Pd., M. Pd
Penguji : 1. Drs. Supurwoko, M. Si
2. Dyah Fitriana M, M. Sc
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.