×
Dalam perjalanannya sebagai salah satu pionir Start-Up pelayanan jasa pertama di Indonesia, Gojek sendiri memiliki sejarah yang panjang dari awal dibentuk sampai menjadi start-up besar kelas dunia seperti sekarang, tentunya hal ini memengaruhi karakter dari kantor Gojek sendiri yang semakin professional dan “dewasa”. Gojek sendiri memiliki beberapa nilai dasar sebagai landasan perusahaan, salah satunya adalah memberikan dampak sosial. Dampak sosial yang ingin ditunjukan dalam proyek ini lebih kepada bidang pariwisata dan pendidikan, oleh karena itu dibuatlah Kantor dan Galeri Seni Kontemporer dengan tujuan menghasilkan rancangan interior kantor yang sesuai dengan karakter perusahaan dan ergonomis (nyaman) bagi karyawan serta menjadi sarana wisata edukasi untuk masyarakat dan wadah para seniman untuk memamerkan hasil karya mereka. Konsep yang digunakan adalah Kontemporer Industrial, konsep kontemporer mencerminkan karakter perusahaan yang semakin “dewasa” dan professional sehingga pemilihan warna natural dan tone hangat yang merupakan ciri khas dari konsep kontemporer tersebut cocok dengan karakter baru yang terlihat di Gojek, penerapan ruang yang dinamis dan bentuk material yang sederhana merupakan salah satu pengaplikasian dari konsep industrial. Begitu pula dengan Galeri yang masih mejadi satu kesatuan dengan Gojek, pengaplikasian warna dan desain yang sama merupakan salah satu “bahasa” kesatuan yang menunjukan keterkaitan antara Kantor dan Museum. Dengan demikian, proyek ini diharapkan dapat memfasilitasi karyawan Gojek dalam bekerja serta menjadi salah satu tujuan wisata edukasi bagi para masyarakat.