Penulis Utama : Rifki Ananta Pratama
NIM / NIP : D0416053
×

Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan strategi bina-damai yang digunakan oleh Nahdlatul Ulama (NU) dalam membantu proses perdamaian di Afghanistan. Konflik sipil yang terjadi di Afghanistan telah berlangsung sejak 1979 dengan melibatkan berbagai pihak yang memiliki latar belakang etnis dan aliran keagamaan yang berbeda-beda. Mereka berkonflik untuk memperebutkan hegemoni politik domestik di Afghanistan. Masing-masing pihak mendapat bantuan dari negara-negara lain yang memiliki kepentingan atas Afghanistan. Meskipun perjanjian damai telah tercapai pada tahun 2001, konflik tetap terjadi. Pemerintah Indonesia meminta bantuan kepada NU untuk membantu proses perdamaian menggunakan pendekatan Islam. Data penelitian ini bersumber dari wawancara, penelitian ilmiah, buku, dan berita. Data dianalisis menggunakan metode deskriptif kualitatif. Kerangka teoritis yang digunakan untuk menganalisis adalah teori bina-damai,  dan menggunakan konsep pihak ketiga, institution and capacity building, dan diplomasi publik. Kesimpuan penelitian ini adalah NU sebagai organisasi masyarakat Islam memiliki motivasi dan strategi untuk membantu proses perdamaian yang terinspirasi dari ajaran Islam. Pada tahun 2011-2014 NU menyelenggarakan konferensi, palatihan, maupun dialog yang melibatkan berbagai pihak, khususnya ulama, dengan tujuan agar masyarakat Afghanistan mengatahui ajaran damai dalam Islam dan terinspirasi untuk membentuk lembaga yang mampu menjaga keseimbangan sosial dan kesatuan warga. Pada tahun 2014 ulama-ulama Afghanistan mendirikan Nahdlatul Ulama Afghanistan (NUA) sebagai sarana diskusi antar ulama dan mendakwahkan Islam moderat ke masyarakat. NUA diharapkan mampu menciptakan perubahan menuju perdamaian yang sesungguhnya dan berkelanjutan. NU sebagai aktor diplomasi mampu menciptakan positif bagi Inonesia karena telah menumbuhkan kepercayaan masyarakat Afghanistan terhadap Indonesia. Hal ini menjadikan Indonesia dan Afghanistan bisa melakukan kerjasama di berbagai bidang untuk kepentingan bersama khususnya dalam bina-damai di Afghanistan.

Kata Kunci: Afghanistan, Nahdlatul Ulama, bina-damai, institution and capacity building, diplomasi publik

 

×
Penulis Utama : Rifki Ananta Pratama
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0416053
Tahun : 2021
Judul : Strategi Bina-Damai Nahdlatul Ulama Tahun 2011-2014 Dalam Proses Perdamaian di Afghanistan
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2021
Program Studi : S-1 Hubungan Internasional
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP-D0416053
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Lukman Fahmi Djarwono, S.IP., M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.