Penulis Utama : Anisa Nur Mutmainah
NIM / NIP : K7518011
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan siswa SMKN 1 Karanganyar di masa pandemi Covid-19; (2) pengaruh disiplin belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan siswa SMKN 1 Karanganyar di masa pandemi Covid-19; dan (3) pengaruh motivasi dan disiplin belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan siswa SMKN 1 Karanganyar di masa pandemi Covid-19.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMK Negeri 1 Karanganyar. Pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan teknik proportioned stratified random sampling dan diperoleh sampel sebanyak 226 siswa dengan rumus Slovin. Populasi dalam penelitian ini terdiri dari 6 program keahlian. Pengumpulan data yang digunakan adalah angket/kuesioner dan dokumentasi. Analisis data meggunakan analisis regresi linier berganda dengan uji prasyarat meliputi uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinieritas, dan uji autokorelasi.

Hasil yang diperoleh dari penelitian ini bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan motivasi belajar (X1) terhadap hasil belajar mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan di masa pandemi (Y) yang dibuktikan dengan hasil thitung 7,608 > ttabel 1,971 dan signifikansi 0,000 < 0> ttabel 1,971 dan signifikansi 0,000 < 0> Ftabel 3,036 dan signifikansi 0,000 < 0>summary diperoleh nilai R Square (R2) adalah 0,441 atau 44,1%. Hal ini berarti sebanyak 44,1% motivasi dan disiplin belajar memberikan pengaruh terhadap hasil belajar Produk Kreatif dan Kewirausahaan. Keseluruhan hasil analisis pada penelitian ini mendukung hipotesis yang diasumsikan.

×
Penulis Utama : Anisa Nur Mutmainah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7518011
Tahun : 2022
Judul : Pengaruh Motivasi dan Disiplin terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan Siswa SMKN 1 Karanganyar di Masa Pandemi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : disiplin belajar, motivasi belajar, pandemi covid-19, hasil belajar
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Wiedy Murtini, M.Pd
2. Susantiningrum, S.Pd., SE., MAB
Penguji : 1. Dra. Patni Ninghardjanti, M.Pd
2. Tutik Susilowati, S.Sos., M.Si
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.