Penulis Utama : Itsna Rosyada
NIM / NIP : A121908023
×

Itsna Rosyada. A121908023. 2022. Pengembangan Media Skrining Female Athlete Triad (FAT) pada Atlet Putri Pencak Silat Indonesia. Pembimbing (1) Dr. Sapta Kunta Purnama, M.Pd. (2) Dr. Budiyanti Wiboworini, dr., M.Kes., Sp.GK. Tesis, Program Studi Magister Ilmu Keolahragaan, Fakultas Keolahragaan, Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Pencak silat termasuk cabang olahraga beladiri asli Indonesia yang membutuhkan kalori latihan sebesar 3.136-5.670 Kkal/hari dan kalori tanding 10,75 Kkal/menit. Besarnya kebutuhan kalori ini berpotensi memicu terjadinya defisiensi energi, abnormal fungs menstruasi dan penurunan densitas tulang yang disebut sebagai sindroma Female Athlete Triad (FAT), jika tidak diimbangi dengan asupan nutrisi yang memadai. Sayangnya, di Indonesia penelitian skrining FAT kepada atlet putri Pencak Silat dalam skala yang luas belum pernah dilakukan.

Penelitian ini adalah penelitian pertama yang mengembangkan (RnD) media skrining FAT Low Energy Availability in Females-Questionnaire (LEAF-Q) dari manual menjadi aplikasi berbasis web, menjabarkan tahap pengembangannya, mengetahui kelayakan produk hasil pengembangannya dan menilai besar potensi terjadinya risiko FAT pada atlet putri Pencak Silat di Indonesia.

Pemilihan responden menggunakan purposive random sampling melalui kuesioner online. kriteria inklusi yang ditetapkan yakni atlet putri Pencak Silat, berusia 12-18 tahun, pengalaman tanding tingkat provinsi atau nasional, dan tidak sedang hamil. Jumlah sampel pada penelitian ini adalah 82 responden studi pendahuluan dan 207 responden rangkaian penelitian utama.

 Penghitungan skala likert terhadap produk penelitian menunjukkan hasil nilai >80% untuk setiap poin, sehingga produk  www.its-triaddetector.com ini layak digunakan oleh atlet putri Pencak Silat Indonesia dan 57,6% responden berisiko mengalami FAT.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah produk penelitian berupa aplikasi skrining FAT digital bernama “its-triaddetector” ini layak digunakan sebagai langkah preventif FAT oleh seluruh atlet putri Pencak Silat di Indonesia. 

×
Penulis Utama : Itsna Rosyada
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : A121908023
Tahun : 2022
Judul : Pengembangan Media Skrining Female Athlete Triad (FAT) Berbasis Web pada Atlet Putri Pencak Silat Indonesia
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2022
Program Studi : S-2 Ilmu Keolahragaan
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Skrining, Female Athlete Triad, Pencak Silat
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : http://DOI: https://doi.org/10.17509/jpjo.v7i2.45402
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sapta Kunta Purnama, M.Pd
2. Dr. Budiyanti Wiboworini, dr., M.Kes., Sp.GK
Penguji : 1. Dr. Slamet Riyadi, M.Or
2. Dr. Haris Nugroho, M.Or
Catatan Umum : -
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.