Penulis Utama : Fadhila Adzka Nareswari
NIM / NIP : G0019063
×

Latar Belakang: Osteosarkoma merupakan keganasan primer pada tulang yang paling sering dijumpai pada anak-anak dan remaja dan ditandai dengan adanya sel-sel mesenkim ganas yang memproduksi osteoid atau sel tulang immature. Kualtias hidup dari pasien osteosarkoma dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya adalah kurangnya pengetahuan orang tua tentang osteosarkoma. Pengetahuan orang tua dapat tercermin dari pendidikan terakhir orang tua. Pengetahuan orang tua mengenai kanker khususnya osteosarkoma sangat kurang. Penelitian-penelitian sebelumnya tidak meneliti hubungan antara pendidikan orang tua terhadap kualitas hidup pasien osteosarkoma anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pendidikan orang tua terhadap kualitas hidup pasien osteosarkoma anak di RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Metode: Penelitian ini bersifat observasional analitik dengan rancangan penelitian cross-sectional. Sampel pada penelitian ini adalah orang tua dan pasien osteosarkoma anak di RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Teknik sampling menggunakan purposive sampling dan dengan sampel minimal 11. Jumlah sampel penelitian sebanyak 13 orang. Penilaian menggunakan kuesioner data pribadi yang diisi oleh orang tua dan kuesioner EORTC QLQ-C30 versi Bahasa Indonesia diisi oleh pasien osteosarkoma anak. Data dianalisis secara bivariat menggunakan Rank-Spearman. Hasil: Pada 13 responden, hasil uji Rank-Spearman antara pendidikan orang tua terhadap kualitas hidup pasien osteosarkoma didapatkan hasil yang menunjukkan tidak terdapat variabel yang berhubungan signifikan dengan kualitas hidup pasien osteosarkoma di mana semua variabel mendapatkan p>0,05. Simpulan: Tidak didapatkan hubungan yang signifikan antara pendidikan orang tua terhadap kualitas hidup pasien osteosarkoma anak di RSUD Dr. Moewardi Surakarta. 

×
Penulis Utama : Fadhila Adzka Nareswari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0019063
Tahun : 2022
Judul : Hubungan Pendidikan Orang Tua terhadap Kualitas Hidup Pasien Osteosarkoma Anak di RSUD Moewardi Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kualitas Hidup; Pendidikan; Osteosarkoma; EORTC QLQ-C30; dan Anak
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Muhammad Riza, dr.,Sp.A (K), M.Kes
2. Irfan Dzakir Nugroho, dr.,Sp.A, MBiomed
Penguji : 1. Septin Widiretnani, dr,Sp.A (K), M.Kes
Catatan Umum : tidak ada DOI
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.