Penulis Utama : Paramaputri Wahyu Mahasti
NIM / NIP : K4217062
×

Paramaputri Wahyu Mahasti. K4217062.  ANALISIS BAHASA FIGURATIF DAN CITRAAN DALAM SERAT WULANGREH PUPUH KINANTHI SERTA RELEVANSINYA TERHADAP MATERI PEMBELAJARAN BAHASA JAWA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendididkan Universitas Sebelas Maret, Januari 2022.

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan bahasa figuratif dan gaya bahasa retoris dalam Serat Wulangreh Pupuh Kinanthi, (2) mendeskripsikan citraan dalam Serat Wulangreh Pupuh Kinanthi, (3) mendeskripsikan relevansi bahasa figuratif, gaya bahasa retoris, dan citraan dalam Serat Wulangreh Pupuh Kinanthi sebagai materi pembelajaran Bahasa Jawa di Sekolah Menengah Pertama.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan analisis isi. Data dalam penelitian ini berupa kata, frasa, klausa, dan kalimat yang mengandung bahasa figuratif, gaya bahasa retoris, dan citraan dalam Serat Wulangreh Pupuh Kinanthi serta transkrip hasil wawancara. Sumber data dalam penelitian ini adalah dokumen dan narasumber. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling dan random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik pustaka dan wawancara. Teknik uji validitas data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teori. Analisis data yang digunakan adalah analisis konten atau isi. Hasil analisis data penelitian menunjukkan penggunaan bahasa figuratif yang meliputi simile, metafora, personifikasi, antonomasia, dan gaya bahasa retoris meliputi aliterasi, asonansi, apofasis, asindeton, polisindeton, eufemismus, erotesis, dan hiperbol dalam bait-bait pada Serat Wulangreh Pupuh Kinanthi. Citraan yang digunakan dalam Serat Wulangreh Pupuh Kinanthi meliputi citraan penglihatan, citraan pendengaran, dan citraan gerak. Bahasa figuratif, gaya bahasa retoris, dan citraan dalam Serat Wulangreh Pupuh Kinanthi relevan sebagai materi pembelajaran Bahasa Jawa dalam kompetensi dasar menelaah isi teks piwulang Serat Wulangreh Pupuh Kinanthi pada peserta didik kelas VIII Sekolah Menengah Pertama

×
Penulis Utama : Paramaputri Wahyu Mahasti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4217062
Tahun : 2022
Judul : ANALISIS GAYA BAHASA FIGURATIF DAN CITRAAN DALAM SERAT WULANGREH PUPUH KINANTHI SERTA RELEVANSINYA TERHADAP MATERI PEMBELAJARAN BAHASA JAWA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Sastra Jawa
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : bahasa figuratif, gaya bahasa retoris, citraan, materi pembelajaran
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Atikah Anindyarini, S.S., M.Hum.
2. Dr. Kenfitria Diah Wijayanti, S.S., M.Hum.
Penguji : 1. Dr. Djoko Sulaksono, S.Pd., M.Pd.
2. Dr. Astiana Ajeng Rahadini, S.Pd., M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.