Penulis Utama : Endah Mutia Rahma
NIM / NIP : B0418016
×

Sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung merupakan drama radio daerah yang diproduksi oleh Sanggar RB. Penelitian ini bertujuan, pertama, mengetahui latar belakang sejarah program siaran sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung Yogyakarta. Kedua, mengetahui proses produksi program siaran sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung Yogyakarta tahun 1987–2009. Ketiga, mengetahui eksistensi program siaran sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung Yogyakarta tahun 1987–2009.

Penelitian ini menggunakan metode sejarah terdiri atas empat tahap, yaitu Heuristik (pengumpulan sumber), Verifikasi (kritik sumber), Interpretasi (penafsiran), dan Historiografi. Dalam penelitian ini menggunakan sumber surat kabar sezaman, naskah sandiwara bahasa Jawa karya Abbas Ch, wawancara kepada Kepala Bagian Siaran Radio Retjo Buntung, Pemain dan Operator sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung serta pendengar sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung.

Hasil penelitian ini menunjukkan pertama, sejarah siaran sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung dilatarbelakangi oleh kepopuleran sandiwara daerah RRI Yogyakarta yang menginspirasi Radio Retjo Buntung untuk mengadakan produksi siaran sandiwara radio dalam bahasa Jawa pada tahun 1970-an. Kedua, proses produksi siaran sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung dimulai dari tahap penulisan naskah, tahap reading naskah, tahap rekaman suara, terakhir tahap editing dan montase. Dalam produksi siaran sandiwara bahasa Jawa mengalami perubahan pada alat dan media yang digunakan, tahun 1987–2003 menggunakan alat konvensional berupa reel tape recorder dan mixer, tahun 2003–2009 beralih menggunakan komputer. Ketiga, eksistensi siaran sandiwara bahasa Jawa Radio Retjo Buntung dapat bertahan atas apresiasi yang diberikan oleh pendengar. Radio Retjo Buntung melakukan upaya mempertahankan siaran sandiwara bahasa Jawa dengan berbagai strategi yaitu strategi program, strategi SDM, strategi pemasaran program, dan strategi dalam menarik pendengar.

Kesimpulan dalam penelitian ini adalah selama periode 1987–2009 Radio Retjo Buntung melakukan berbagai strategi dalam mempertahankan eksistensi program siaran sandiwara bahasa Jawa. Eksistensi program siaran sandiwara bahasa Jawa dipengaruhi oleh apresiasi yang diberikan pendengar. 

×
Penulis Utama : Endah Mutia Rahma
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : B0418016
Tahun : 2023
Judul : EKSISTENSI PROGRAM SIARAN SANDIWARA BAHASA JAWA RADIO RETJO BUNTUNG YOGYAKARTA TAHUN 1987 – 2009
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ilmu Budaya - 2023
Program Studi : S-1 Ilmu Sejarah
Kolasi :
Sumber : .
Kata Kunci : Sandiwara radio, Bahasa Jawa, Radio Retjo Buntung, Yogyakarta.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Sawitri Pri Prabawati, M.Pd.
2. Dr. Hayu Adi Darmarastri, S.S., M.Hum.
Penguji : 1. Dra. Sawitri Pri Prabawati, M.Pd.
2. Dr. Hayu Adi Darmarastri, S.S., M.Hum.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.