Penulis Utama : Nurifatul Elya Noviyanti
NIM / NIP : K7118172
×

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan tentang penerapan nilai karakter gemar membaca melalui budaya literasi kelas III. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan menggunakan pendekatan studi kasus. Fokus kajian dalam penelitian ini adalah penerapan nilai-nilai karakter gemar membaca melalui budaya literasi yang terbagi dalam tiga tahap, yaitu tahap pembiasaan, tahap pengembangan, dan tahap pembelajaran. Data yang digunakan adalah program literasi SDN Tunggulsari 1, sumber datanya adalah kepala sekolah, wali kelas, dan peserta didik kelas III yang berjumlah 17 anak. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk menguji keabsahan data, peneliti menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Penelitian ini menggunakan teknik analisis model Miles dan Huberman, dengan komponen reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan nilai karakter gemar membaca pada peserta didik kelas III SD Negeri Tunggulsari I Surakarta dilakukan melalui: tahap pembiasaan dilakukan dengan kegiatan membaca buku selama 15 menit sebelum pembelajaran dimulaiĀ  yang telah dilakukan oleh 15 peserta didik (88%), tahap pengembangan yaitu adanya jadwal wajib kunjungan perpustakaan yang dilakukan oleh semua peserta didik, dan tahap pembelajaran yaitu penggunaan strategi literasi untuk mendukung pembelajaran.

×
Penulis Utama : Nurifatul Elya Noviyanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7118172
Tahun : 2022
Judul : Analisis Penerapan Nilai Karakter Gemar Membaca melalui Budaya Literasi pada Peserta Didik Kelas III SDN Tunggulsari 1
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : literasi, nilai karakter, kelas 3, sekolah dasar.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Peduk Rintayati, M.Pd.
2. Fadhil Purnama Adi, S.H., M.H.
Penguji : 1. Prof. Dr. St. Y. Slamet, M.Pd.
2. Dr. Karsono, S.Sn., M.Sn.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.