Penulis Utama : Kurnia Sari
NIM / NIP : K3317042
×

Kurnia Sari. K3317042. IDENTIFIKASI KEMAMPUAN MULTIPEL REPRESENTASI KIMIA SISWA MENGGUNAKAN TWO TIER MULTIPLE CHOICE DIAGNOSTIC TEST PADA TOPIK ASAM BASA DI SMA NEGERI 1 JATINOM. Skripsi. Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret Surakarta. Oktober 2022.
Kemampuan multipel representasi kimia dibutuhkan siswa untuk memiliki pemahaman yang utuh terkait konsep-konsep kimia sehingga meminimalisir adanya miskonsepsi pada siswa. Penelitian ini bertujuan mengetahui kemampuan multipel representasi kimia (1) makroskopik – submikroskopik; (2) makroskopik – simbolik; (3) submikroskopik – simbolik; (4) makroskopik – simbolik – submikroskopik siswa khususnya pada topik asam basa.
Desain penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Penelitian ini dilakukan di SMA N 1 Jatinom pada siswa kelas XI MIPA tahun ajaran 2021/2022 yang meliputi satu kelas untuk uji coba instrumen penelitian dan tiga kelas sebagai responden penelitian. Pengumpulan data melalui tes tertulis dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif. 
Berdasarkan penelitian, didapatkan hasil bahwa: (1) kemampuan makroskopik – simbolik siswa paling besar, yaitu sebanyak 54% siswa memiliki kemampuan ini; (2) Kemampuan tingkat makroskopik – simbolik secara utuh hanya dimiliki oleh 32% siswa; (3) Kemampuan submikroskopik – simbolik secara utuh dimiliki oleh 30% siswa; (4) Siswa paling mampu mengkoneksikan tiga level representasi pada tingkat makroskopik – simbolik – submikroskopik, namun kurang mampu bila representasi diawali dengan tingkat submikroskopik.

 

×
Penulis Utama : Kurnia Sari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3317042
Tahun : 2022
Judul : IDENTIFIKASI KEMAMPUAN MULTIPEL REPRESENTASI KIMIA SISWA MENGGUNAKAN TWO TIER MULTIPLE CHOICE DIAGNOSTIC TEST PADA TOPIK ASAM BASA DI SMA NEGERI 1 JATINOM
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Kimia
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : multipel representasi kimia, makroskopik, submikroskopik, simbolik, two tier multiple choice, asam basa
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Suryadi Budi Utomo, M.Si.
2. Dr.rer.nat. Sri Mulyani, M.Si.
Penguji : 1. Dr. Budi Hastuti, S.Pd., M.Si.
2. Dr. Nanik Dwi Nurhayati, S.Si., M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.