Penulis Utama : Widayanti
NIM / NIP : K8418072
×

ABSTRAK

Widayanti. K8418072. PERAN MODAL SOSIAL UNTUK STRATEGI PEMENUHAN KEBUTUHAN EKONOMI DAN KESEJAHTERAAN PARA PENYANDANG DISABILITAS SHELTERED WORKSHOP PEDULI (SWP) KARYA BAROKAH. Skripsi, Surakarta : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Januari 2023.

Penyandang disabilitas merupakan kelompok minoritas di dalam kehidupan masyarakat. Dalam kehidupan sehari-hari, para disabilitas sangat rentan terhadap permasalahan ekonomi dan kesejahteraan. Dari permasalahan tersebut maka perlu dilakukan kajian terkait penyandang disabilitas. Penelitian ini bertujuan untuk; 1) mengetahui proses terbentuknya modal sosial pada penyandang disabilitas dalam Sheltered Workshop Peduli (SWP) Karya Barokah Desa Pucung, Kismantoro; 2) mengetahui peran modal sosial terhadap strategi pemenuhan kebutuhan ekonomi dan kesejahteraan penyandang disabilitas Sheltered Workshop Peduli (SWP) Karya Barokah Desa Pucung, Kismantoro. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Data diperoleh melalui kegiatan wawancara, observasi, serta dokumentasi. Uji validitas data dilakukan dengan triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa modal sosial memiliki peran sebagai strategi dalam pemenuhan kebutuhan ekonomi dan kesejahteraan penyandang disabilitas Sheltered Workshop Peduli (SWP) Karya Barokah. Teori modal sosial menurut Robert Putnam, mampu menjelaskan bahwa Sheltered Workshop Peduli (SWP) Karya barokah memiliki komponen-komponen modal sosial dalam upaya mencapai tujuan lembaga. Penerapan modal sosial dengan tepat maka akan tercapai tujuan dari suatu lembaga. Sheltered Workshop Peduli (SWP) Karya Barokah mampu menjadi sarana dalam pemenuhan kebutuhan ekonomi dan kesejahteraan bagi penyandang disabilitas di Desa Pucung, Kecamatan Kismantoro.

 

Kata Kunci: Peran, Modal sosial, Disabilitas,

×
Penulis Utama : Widayanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8418072
Tahun : 2023
Judul : Peran Modal Sosial Untuk Strategi Pemenuhan Kebutuhan Ekonomi Dan Kesejahteraan Para Penyandang Disabilitas Sheltered Workshop Peduli (SWP) Karya Barokah
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Peran, Modal sosial, Disabilitas,
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Yosafat Hermawan Trinugraha, S.Sos., M.A., Ph.D
2. Yuhastina, Ph.D.,
Penguji : 1. Dr.rer.nat. Nurhadi, S.Ant., M. Hum.,
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.