Penulis Utama : Fitri Sekti Indriani
NIM / NIP : K8417032
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran modal sosial yang dimiliki oleh pelaku usaha milenial di Kedai Kopi Yu Bunt dalam menjalan-kan usahanya, serta bagaimana peran aktor eksternal sebagai modal sosial dalam keberjalanan usaha Kedai Kopi Yu Bunt.
Kajian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus bisnis kedai kopi. Teknik pengambilan informan menggunakan Teknik purposive sampling dengan informan pelaku usaha Kedai Kopi Yu Bunt. Data dalam kajian ini diperoleh melalui metode observasi terlibat dimana peneliti melibatkan diri se-bagai pegawai magang Kedai Kopi Yu Bunt, melalui proses wawancara men-dalam, dan dokumentasi. Data yang diperoleh berupa transkrip wawancara diana-lisis menggunakan teori modal sosial Robert D. Putnam dengan teknik analisis da-ta interaktif.
Hasil kajian menunjukkan bahwa: (1) modal sosial dari masing-masing in-dividu yang sebagian besar merupakan golongan generasi milenial terlibat mem-bentuk suatu jaringan yang mampu menghasilkan norma timbal balik, dan ke-percayaan yang turut mempengaruhi keberlangsungan usaha Kedai Kopi Yu Bunt. Sementara itu, (2) peran aktor eksternal berupa pertemanan sangat mempengaruhi tingkat pendapatan dan keberhasilan usaha Kedai Kopi Yu Bunt. Sumbangan dari kajian ini adalah modal sosial yang terkait dengan peran aktor eksternal merupakan aspek penting yang harus dijaga bagi kelangsungan dan keberhasilan usaha kecil seperti kedai kopi dalam studi kasus ini. Ini penting karena ada prinsip timbal balik (reciprocal) yang beroperasi secara intersubyektif dalam jaringan modal sosial yang terbentuk.

Kata Kunci: Modal Sosial; Kedai Kopi; Jaringan; Timbal Balik; Kepercayaan

 

×
Penulis Utama : Fitri Sekti Indriani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8417032
Tahun : 2021
Judul : Usaha Kedai Kopi Berbasis Modal Sosial di Kalangan Generasi Milenial (Studi Kasus di Kedai Kopi Yu Bunt Laweyan Surakarta)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2021
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. KIP-K8417032
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Yuhastina, Ph.D
2. Yosafat Hermawan T, S.Sos, M.A., Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.