Penulis Utama : Vera Darayani Rafienda
NIM / NIP : H0418082
×

Dalam pembangunan pertanian tidak terlepas dari pentingnya kelembagaan petani yaitu kelompok tani yang mampu mendorong produktivitas petani. Kelompok tani yang secara langsung menjadi wadah berinteraksi ini memudahkan petani dalam proses perubahan cara berpikir, sikap, dan tingkah laku, sehingga kelompok tani juga menjadi salah satau wahana modal sosial bagi para petani secara berkesinambungan (Wuysang, 2014). Terbangunnya modal sosial pada interaksi petani dalam kelompok tani merupakan modal yang terus mengalami perubahan. Tidak terlepas dari setiap kelompok akan mengalami perubahan-perubahan atau dinamika di dalam kelompok tani. Modal sosial membuat dinamika atau perubahan kelompok yang terjadi yang dapat mengarahkan kelompok ke arah yang lebih baik untuk mensejahterakan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mengidentifikasi implementasi nilai-nilai modal sosial yang berkembang di lingkungan sosial Kelompok Tani Tagung Makmur di Desa Berjo. 2) Mengidentifikasi dinamika kelompok pada Kelompok Tani Tagung Makmur di Desa Berjo. 3) Menganalisis peran modal sosial dalam menunjang dinamika Kelompok Tani Tagung Makmur di Desa Berjo. Metode dasar penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pemilihan lokasi dilakukan dengan cara purposive di Desa Berjo. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi terhadap 12 informan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi nilai-nilai modal sosial yang berkembang di lingkungan sosial Kelompok Tani Tagung Makmur antara lain rasa saling percaya (trust), partisipasi dalam jaringan, nilai saling menguntungkan timbal-balik (reciprocity), norma sosial, gotong royong, tindakan-tindakan proaktif, adanya perasaan senasib dan semangat optimisme, sikap altruisme yang memberikan hubungan ikatan yang kuat di dalam Kelompok Tani Tagung Makmur. Keaktifan Kelompok Tani Tagung Makmur terbukti dipengaruhi oleh keadaan dinamika kelompok pada Kelompok Tani Tagung Makmur yang telah aktif di Desa Berjo tergolong baik dan dinamis, namun dari 9 unsur-unsur dinamika kelompok yang diidentifikasi terdapat beberapa aspek yang dapat menimbulkan kurang dinamisnya suatu kelompok yaitu struktur kelompok dan tekanan kelompok. Modal sosial berperan dalam dalam menunjang dinamika Kelompok Tani Tagung Makmur adalah meningkatkan interaksi atau kerjasama kelompok, meningkatkan fungsi tugas kelompok, meningkatkan kekompakkan kelompok. 

×
Penulis Utama : Vera Darayani Rafienda
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0418082
Tahun : 2022
Judul : Modal Sosial Kelompok Tani Tagung Makmur dalam Pengembangan Usahatani Tanaman Hortikultura di Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Pertanian - 2022
Program Studi : S-1 Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : DINAMIKA KELOMPOK, KELOMPOK TANI, MODAL SOSIAL
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://ojs.unud.ac.id/index.php/soca
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Ir. Agung Wibowo, S.P., M.Si.
2. Dr. Ir. Sugihardjo, M.S.
Penguji :
Catatan Umum : tidak ada DOI/DOI Invalid
Fakultas : Fak. Pertanian
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.