Penulis Utama | : | Intan Rachmawati |
NIM / NIP | : | S852008010 |
Pemahaman matematis merupakan bagian yang sangat penting dalam proses pembelajaran matematika karena materi-materi yang diajarkan kepada siswa bukan sekedar hafalan, siswa diajarkan mengembangkan cara berpikir dan mengambil keputusan dalam menyelesaikan masalah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman matematis siswa kelas VII menurut teori Skemp yang ditinjau dari tipe kepribadian guardian, rational, idealist, dan artisan dalam menyelesaikan masalah himpunan di MTs Darul Aman Mataram.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Pemilihan subjek penelitian menggunakan purposive sampling dilanjutkan dengan snowball sampling. Subjek dalam penelitian ini sebanyak enam siswa. Subjek penelitian dipilih berdasarkan hasil tes tipe kepribadian. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah angket tipe kepribadian Keirsey, tes pemahaman matematis pada materi himpunan, dan wawancara. Validasi data dilakukan dengan triangulasi metode. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa bertipe kepribadian guardian dan rational cenderung memiliki pemahaman relasional, karena dapat menjelaskan alasan dari jawabannya dengan tepat, mampu menyelesaikan masalah himpunan dengan memilih dan menerapkan strategi penyelesaian sesuai konteksnya. Siswa bertipe guardian mampu mencapai keseluruhan indikator pemahaman instrumental dan relasional. Siswa bertipe kepribadian rational dapat mencapai keseluruhan indikator pemahaman instrumental, tetapi hanya memenuhi enam dari tujuh indikator pemahaman relasional. Berbeda dengan siswa bertipe kepribadian idealist dan artisan yang cenderung memiliki pemahaman instrumental, karena belum mampu memberikan alasan dari jawabannya dengan tepat, dan kesulitan dalam menyelesaikan masalah himpunan sesuai konteksnya. Siswa bertipe kepribadian artisan sudah memenuhi keseluruhan indikator instrumental, tetapi hanya memenuhi tiga dari tujuh indikator pemahaman relasional. Siswa tipe artisan hanya memahami tujuan dari soal yang diketahui, tidak memahami materi dengan baik dan hanya menghafal, menyelesaikan masalah yang diberikan secara singkat serta cenderung lupa. Siswa tipe artisan juga kesulitan dalam menyelesaikan soal cerita seperti menuliskan langkah penyelesaian dengan menerapkan konsep himpunan yang sudah dipelajari sehingga hanya menuliskan informasi yang diketahui tanpa penafsiran lebih dalam. Siswa bertipe kepribadian idealist dapat memenuhi semua indikator instrumental, tetapi hanya memenuhi tiga dari tujuh indikator pemahaman relasional. Siswa tipe idealist dapat memahami tujuan dari soal, mengetahui algoritma dan dapat menuliskan langkah penyelesaian masalah yang dapat digunakan meskipun terbatas dan secara singkat. Siswa tipe idealist juga kurang memahami suatu materi, tidak menyadari apabila mengalami kesulitan menentukan langkah penyelesaian masalah, tidak menyadari perhitungan yang dituliskan belum tepat, tetapi siswa tetap pada keyakinan langkah penyelesaiannya sudah benar dan sudah menjawab pertanyaan soal.
Penulis Utama | : | Intan Rachmawati |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S852008010 |
Tahun | : | 2023 |
Judul | : | Analisis Pemahaman Matematis Siswa Kelas VII Menurut Skemp Ditinjau dari Tipe Kepribadian Keirsey di MTs Darul Aman Mataram |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Pascasarjana - 2023 |
Program Studi | : | S-2 Pendidikan Matematika |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | teori Skemp, pemahaman instrumental, pemahaman relasional, kepribadian Keirsey |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | http:// https://doi.org/10.2991/assehr.k.211122.018 |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Sri Subanti, M.Si 2. Dr. Budi Usodo, M.Pd |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Sekolah Pascasarjana |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |