Penulis Utama : Salsabila Ananda Putri
NIM / NIP : I0719067
×

Pada era ini energi listrik menjadi kebutuhan vital yang dibuktikan dari peningkatan kebutuhan setiap tahunnya. Hal itu menjadi tantangan dalam pemenuhan kontinuitas produksi dan untuk menjawab permasalahan tersebut, penggunaan energi baru dan terbarukan salah satunya energi surya sedang gencar digunakan sebagai opsi backup energi. Pemanfaatan energi surya dapat digunakan pada berbagai sektor seperti pertanian melalui smart farming. Pada penerapannya tentu diharapkan efisien supaya dihasilkan energi backup yang maksimal. Sistem yang ideal tidak dapat terlepas dari sistem kontrol dan monitoring yang mulai bergeser ke ranah otomatisasi. Sistem monitoring dipasang dengan tujuan memudahkan pemantauan dan perawatan komponen serta meningkatkan fleksibilitas. Penelitian ini dilakukan di kebun hidroponik Pesantren Hubbul Khoir, Sukoharjo. Pemanfaatan kontrol berbasis mikrokontroler Arduino Uno dan ESP8266 yang diintegrasikan dengan sistem PLTS dan komponen sensor PZEM-004T, ACS712, DS18B20, dan rangkaian pembagi tegangan menjadi landasan pada penelitian ini. Hasil kinerja sistem monitoring dengan parameter tegangan, arus, daya, energi, faktor daya, frekuensi, dan suhu dapat terpantau melalui LCD dengan mode AC dan DC yang dapat diubah menggunakan button yang terpasang selain itu juga dapat dilakukan pemantauan secara langsung melalui sistem informasi smart farming dalam bentuk card, grafik, dan tabel yang diintegrasikan dengan monitoring hidroponik. Hasil yang ditampilkan menunjukkan keberhasilan pengiriman data dengan tingkat akurasi dan presisi yang telah diujikan pada sistem menggunakan metode MAPE adalah sebesar 98,92%, 99,01%, dan 98,95% untuk akurasi sensor suhu DS18B20, 99,40% dan 96,72% untuk akurasi sensor PZEM-004T, 97,26% untuk akurasi rangkaian pembagi tegangan, dan 96,56% untuk akurasi sensor ACS712. Keseluruhan hasil pengujian akurasi sistem menunjukkan nilai lebih dari 95% sehingga sistem ini dinyatakan layak.

×
Penulis Utama : Salsabila Ananda Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0719067
Tahun : 2023
Judul : Rancang Bangun Sistem Monitoring Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) pada Kebun Hidroponik untuk Mendukung Smart Farming 4.0
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2023
Program Studi : S-1 Teknik Elektro
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Hidroponik, Monitoring, Panel Surya, PLTS
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sutrisno, S.T., M.Sc, Ph.D.
2. Agus Ramelan, S.Pd., M.T.
Penguji : 1. Dr. Miftahul Anwar, S.Si., M.Eng.
2. Joko Slamet Saputro, S.Pd., M.T.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.