Penulis Utama : Faisal Reza Hatami
NIM / NIP : S641808007
×

Indonesia merupakan negara yang kaya akan sumber daya alam dan perekonomiannya bergantung pada sektor pertanian sehingga dikenal sebagai negara agraris, sebagian besar penduduk Indonesia yang tinggal di pedesaan hidup bertani dan memegang peranan penting dari perekonomian nasional. Salah satu industri yang berpotensi untuk dikembangkan dalam sektor perkebunan yaitu industri buah mangga. Dilihat segi keberlanjutan, produksi mangga cukup berkontribusi bagi kesejahteraan petani dan masih bisa ditingkatkan pada Kabupaten Karanganyar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor internal dan eksternal untuk mengetahui alternatif strategi, dan prioritas strategi pengembangannya.

Metode dasar penelitian ini adalah deskriptif-analitik. Penentuan lokasi dilakukan secara sengaja dengan pertimbangan tertentu di Kabupaten Karanganyar. Responden dalam penelitian ini berjumlah 11 orang yang merupakan ketua gapoktan, penyuluh, responden Dinas Perdagangan, Tenaga Kerja, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Karanganyar,  responden ahli Dinas Pertanian, Perikanan dan Perkebunan Kabupaten Karanganyar. Responden dipilih dengan judgment sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis EFE & IFE, matriks grand strategy, analisis SWOT dan metode Analytic Network Process (ANP) dengan aplikasi Superdecision 3.2.

Hasil analisis EFE, menunjukkan peluang memiliki total skor 1.81 dan ancaman 0.63. Hasil analisis IFE, menunjukkan kekuatan memiliki total skor 2.10 dan kelemahan 0.66. Hasil analisis matriks grand strategy terdapat pada koordinat X 1.44 dan koordinat Y 1.18 didapatkan posisi kuadran I, yaitu strategi S-O. Hasil analisis matriks SWOT menunjukkan empat strategi S-O yang dapat digunakan, yaitu Branding Kabupaten Karanganyar sebagai Kota Mangga (S1, S2, S4, S5, O1, O2, O3, O4), Memperluas Jangkauan Pasar (S2, S3, S4, S5, O1, O2, O5), Menarik Investor untuk berinvestasi pada Pengolahan Mangga (S2,S3,S4,O2,O3,O4), Pemanfaatan Teknologi Off-season untuk Menjaga Kontinuitas Produksi Mangga (S1, S4, O1, O2, O3). Alternatif strategi yang menjadi prioritas dengan metode ANP adalah Memperluas Jangkauan Pasar.

Berdasarkan hasil penelitian ini, saran yang dapat diberikan adalah Pemerintah Kabupaten Karanganyar melalui dinas terkait dapat membuka akses mitra atau kerja sama kepada perusahaan industri yang menggunakan komoditas mangga untuk memperluas pangsa pasar sehingga dapat mensejahterakan petani.

×
Penulis Utama : Faisal Reza Hatami
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S641808007
Tahun : 2023
Judul : Strategi Pengembangan Agribisnis Mangga (Mangifera Indica L.) di Kabupaten Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Pertanian - 2023
Program Studi : S-2 Agribisnis
Kolasi :
Sumber : .
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://journalkeberlanjutan.com/index.php/ijesss/article/view/317/385
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Ir. Kusnandar, M.Si
2. Prof. Dr. Ir. Mohamad Harisudin, M.Si
Penguji : 1. Dr. Ir. Joko Sutrisno, M.P
2. Dr. Ir. Rhina Uchyani Fajarningsih, M.S
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.