×
ABSTRAK Perubahan lama masa kampanye caleg pada pemilu 2009 yang semakin panjang dan penetapan caleg menggunakan sistem suara terbanyak, mendorong para caleg berkampanye melalui berbagai cara dan media. Salah satu media media yang dipakai untuk memperkenalkan sosok caleg adalah media luar ruang karena berbiaya relatif lebih murah dan mampu menjangkau khalayak cukup luas dengan waktu pemasangan cukup lama. Karena itu caleg membuat iklan politik di media luar ruang agar profil mereka dikenali masyarakat. Pemilih pemula sebagai segmen pemilih yang dinilai masih independen, merupakan salah satu sasaran dari media komunikasi tersebut. Tujuan dari adanya penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana bentuk iklan politik caleg DPRD II Surakarta di media luar ruang. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi pemilih pemula terhadap iklan politik caleg di media luar ruang. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode wawancara mendalam yang dibantu juga dengan FGD (Focus group discussion) untuk memperkuat data. Pengambilan sample penelitian ini adalah melalui purposive sampling yaitu pemilihan secara sengaja dengan maksud menemukan apa yang sesuai dengan tujuan penelitian. Dalam penelitian ini, responden penelitian disebut sebagai informan. Adapun jumlah informan dalam penelitian ini yaitu 4 orang calon anggota legislatif DPRD II Surakarta dan 12 orang pemilih pemula di SMA Negeri III Surakarta. Secara umum data menunjukkan bahwa bentuk iklan politik caleg DPRD II Surakarta di media luar ruang relatif sama. Mereka menggunakan media baliho, poster dan spanduk sebagai media kampanye. Foto diri dengan menggunakan kostum khusus bertujuan untuk mengenalkan diri caleg dengan kesan tertentu. Adapun pesan politik mereka lebih bersifat membangun citra diri caleg. Pemilih pemula di SMA Negeri III mempunyai penilaian yang berbeda-beda mengenai iklan politik caleg di media luar ruang dan dapat menjadi tolak ukur kesuksesan penggunaan media luar ruang sebagai sarana kampanye. Media luar ruang dianggap mampu memberikan informasi awal mengenai profil caleg. Namun pesan politik caleg dianggap terlalu biasa. Sementara strategi penempatan media luar ruang dinilai masih banyak kekurangan yang perlu diperbaiki. Oleh karena itu, caleg harusnya memamakai konsep USP (Unique selling proposition) agar iklan mereka lebih menarik. Sedangkan letak penempatan iklan sebaiknya ditata dengan rapi dan tidak mengganggu lingkungan. Selain itu, perlu adanya penelitian lebih lanjut mengenai efek komunikasi untuk mengetahui sejauh mana pengaruh iklan media luar ruang terhadap keputusan memilih pada khalayak.