Penulis Utama : Annisa Agustin
NIM / NIP : K3217008
×

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) Proses pembelajaran daring mata pelajaran seni budaya di SMP Negeri 2 Masaran; (2) Kendala yang dihdapi dalam pembelajaran daring di SMP Negeri 2 Masaran; (3) Solusi yang dilakukan guru dalam pembelajaran daring di SMP Negeri 2 Masaran. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa narasi dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi yang diperoleh penulis menganai proses pembelajaran daring pada mata pelajaran seni budaya di masa pandemi Covid-19 di SMP Negeri 2 Masaran tahun pelajaran 2020-2021. Data primer dalam penelitian ini adalah informan guru seni budaya SMP Negeri 2 Masaran, kepala sekolah, WK. kurikulum, WK. kesiswaan, guru seni budaya kelas VII, VIII dan IX, serta siswa dan wali murid. Data sekunder dalam penelitian ini berupa arsip, data tertulis, dokumen, jurnal, dan buku sebagai penguat data yang telah didapat sebelumnya. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan menganalisis dokumen. Uji validitas data menggunakan triangulasi sumber dan review informan. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan; (1) pengumpulan data; (2) reduksi data; (3) penyajian data; (4) penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa; (1) Proses pembelajaran daring mata pelajaran seni budaya di SMP Negeri 2 Masaran diawali dengan membuat perencanaan pembelajaran daring hingga melakukan evaluasi pembelajaran daring; (2) Kendala dalam pembelajaran daring berupa hp siswa tidak memadai, ketersediaan kuota, kepemilikan hp secara pribadi, sulitnya jangkauan sinyal dan jaringan lemot, sering terjadi blackspot, sosial ekonomi orang tua siswa, siswa kurang semangat dalam pembelajaran daring, dan siswa tidak bergabung pada google classroom; (3) Solusi yang dilakukan guru dalam pembelajaran daring yaitu memberikan kelonggaran waktu menyelesaikan tugas dan dapat mengumpulkan langsung pada guru seni budaya, memberikan absensi, memberikan kelongaran berkomunikasi dengan guru, bekerjasama dengan orang tua siswa, memberikan kelonggaran siswa menggunakan fasilitas sekolah, dan melakukan home visit.

×
Penulis Utama : Annisa Agustin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3217008
Tahun : 2023
Judul : Pembelajaran Daring Mata Pelajaran Seni Budaya Pada Masa Pandemi Covid-19 di SMP Negeri 2 Masaran Tahun Pelajaran 2020-2021
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Seni Rupa
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : pembelajaran daring, seni budaya, pandemi covid-19
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Edi Kurniadi, M.Pd
2. Dr. Slamet Supriyadi, M.Pd
Penguji : 1. Dr. Margana, M.Sn
2. Endang Sri Handayani, S.Sn., M. Sn
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.