Penulis Utama : Humaira Hasna Jauda Nur
NIM / NIP : D0417026
×

Krisis air bersih di Kota Salatiga menjadi salah satu permasalahan yang kompleks, hal tersebut terjadi karena adanya penurunan debit mata air senjoyo sehingga berpengaruh pada aktivitas masyarakat sehari-hari. Oleh sebab itu, USAID sebagai lembaga bantuan internasional Amerika Serikat memberikan bantuan berupa program sumur resapan. Namun faktanya terjadi penolakan dari masyarakat akan bantuan tersebut dan anggapan masyarakat bahwa sumur resapan merupakan metode yang tidak efektif. Sehingga, penelitian ini mencoba  untuk melihat dampak  bantuan sumur resapan bagi masyarakat dan pemerintah oleh USAID dan melihat pendekatan yang dilakukan USAID dalam menangani krisis air bersih di Kota Salatiga. Pembahasan ini akan dianalisis menggunakan teori pluralisme dari Paul R Viotti dan Mark V Kauppi dan efektivitas program dari Charles O Jones. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Sumber data dari penelitian ini adalah alamat website resmi USAID, Pemerintah Kota Salatiga, wawancara dengan ahli, artikel jurnal, buku dan internet. Selanjutnya, temuan dari penelitian ini adalah pendekatan yang dilakukan USAID berhasil merubah persepsi masyarakat yang sebelumnya menolak akhirnya masyarakat menerima bantuan tersebut. Selain itu, program sumur resapan ini sudah efektif dimana telah mencapai aspek-aspek dari efektivitas program. Dan dampak program sumur resapan ini  juga  dirasakan oleh masyarakat dan pemerintah. Kendala yang dihadapi selama menganalisis dampak program ini adalah adanya koordinasi yang kurang antara pemerintah dan masyarakat sehingga seringkali timbul kesalahpahaman terutama pada pemeliharaan mata air senjoyo yang terbengkalai, dan lamanya proses kebijakan mengenai tata kelola air.

Kata Kunci: Krisis air bersih, USAID, Kota Salatiga, Pluralisme, Efektivitas Program, Sumur Resapan

 

×
Penulis Utama : Humaira Hasna Jauda Nur
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0417026
Tahun : 2021
Judul : Analisis Dampak Program Bantuan Sumur Resapan oleh USAID (United States Agency For International Development) dalam Menangani Krisis Air Bersih di Kota Salatiga
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2021
Program Studi : S-1 Hubungan Internasional
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP-D0417026
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Bintang Indra Wibisono, S.Hub.Int., M.A.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.