Penulis Utama : Sherly Rachma Andreina
NIM / NIP : G0119106
×

Di tengah merebaknya pandemi Covid-19, selain upaya pemutusan rantai penyebaran Covid-19 beserta mutasinya, masyarakat turut diresahkan dengan infodemic. Dalam hal ini, media sosial memegang peranan terbesar dalam menyajikan infodemic Covid-19. Penelitian ini ditujukan untuk mengungkap hubungan antara persepsi risiko Covid-19 akibat infodemic dengan tipe media sosial pada kelompok rentan pada tahun 2021. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini melibatkan skala persepsi risiko yang merupakan adaptasi skala penelitian Dryhurst dkk. (2020)  dengan reliabilitas akhir sebesar (a) 0,829 untuk 4 item valid dengan menerapkan sistem skala likert (rentang 1-5). Selanjutnya, tipe media sosial diukur menggunakan survei media sosial merujuk pada penelitian sejenis yang sebelumnya telah dilakukan oleh Bafadhal and Santoso (2020) yang terdiri dari satu (1) item terkait jenis media sosial yang menjadi media paling sering untuk menemukan berita tentang Covid-19 yang disajikan dalam bentuk multiple choice sehingga menghasilkan data nominal. Uji hipotesis dalam penelitian ini
melibatkan 377 responden yang merupakan sampel dengan kriteria inklusi, sebagai berikut: (1) memenuhi satu kriteria sebagai kelompok rentan, seperti: BMI di atas dua puluh tujuh (27 kg/m2), memiliki komorbid (penyakit bawaan), memiliki daya tahan tubuh (imunitas) yang rendah, berusia lanjut/lansia (>=60 tahun), kelompok tertinggi kasus positif (19-45 tahun) (Satuan Tugas Penanganan Covid-19, 2021); (2) berusia >=19 tahun, dikarenakan memiliki mobilitas yang tinggi dan merupakan kelompok positif Covid-19 tertinggi di Indonesia (Elviani et al., 2021; Satuan Tugas Penanganan Covid-19, 2021); (3) pengguna aktif media sosial; dan (4) menyetujui informed consent (lembar persetujuan/ pernyataan kesediaan responden). Dalam
penelitian ini, hasil analisis hipotesis menggunakan uji chi-square dengan bantuan software SPSS versi 25 for windows, menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara persepsi risiko Covid-19 akibat infodemic dengan tipe media sosial pada kelompok rentan (r = 110.450; df = 64; nilai signifikansi 0.000 (p<0>

Kata Kunci: Persepsi Risiko, Covid-19, infodemic, media sosial

×
Penulis Utama : Sherly Rachma Andreina
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0119106
Tahun : 2023
Judul : Analisis Hubungan Persepsi Risiko Covid-19 Akibat Infodemic dengan Tipe Media Sosial Pada Kelompok Rentan Tahun 2021
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2023
Program Studi : S-1 Psikologi
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. Kedokteran, Psikologi - G0119106- 2023
Kata Kunci : Persepsi risiko, Covid-19, infodemic, media sosial
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : http://doi.org/10.23917/indigenous.v7i1.18603
Status : Public
Pembimbing : 1. Fadjri Kirana Anggarani, S.Psi., M.A.
Penguji : 1. Dr. Aditya Nanda Priyatama, S.Psi., M.Si.
2. Zahrina Mardhiyah, M.Psi., Psikolog.
Catatan Umum : Link jurnal tidak sesuai, mohon segera dilakukan update
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.