Penulis Utama : Yusuf Alfian Yahya
NIM / NIP : O0218101
×

Yusuf Alfian Yahya, O0218101, STUDI PEMBINAAN CABANG OLAHRAGA SEPATU RODA DAN TARUNG DERAJAT KOTA SURAKARTA TAHUN 2022. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keolahragaan, Universitas Sebelas Maret Surakarta, Desember 2022.

 

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Pengelolaan olahraga sepatu roda dan tarung derajat di Kota Surakarta, (2) Teknis pelaksanaan pembinaan prestasi olahraga sepatu roda dan tarung derajat di Kota Surakarta, (3) Prestasi olahraga sepatu roda dan tarung derajat di Kota Surakarta, (4) Kualitas pelatih dalam membina olahraga sepatu roda dan tarung derajat di Kota Surakarta, (5) Faktor pendukung pengeangan olahraga sepatu roda dan tarung derajat di Kota Surakarta.

Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, yaitu prosedur untuk memecahkan masalah dengan menunjukkan obyek yang diteliti secara natural berdasarkan fakta-fakta di lapangan. Metode yang digunakan dala mpenelitian ini adalah survei. Populasi pada penelitian ini adalah pengurus, pelatih, dan atlet pada cabang olahraga sepatu roda dan tarung derajat Kota Surakarta. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan total sampling yaitu ketika semua populasi menjadi sampel penelitian. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi.

Hasil analisis data penelitian menunjukkan pada aspek pengelolaan sepatu roda didapatkan hasil “sangat baik” 22,2% (2 orang) dan “baik” 77,8% (7 orang). Sedangkan pada tarung derajat diperoleh hasil “sangat baik” 66.7% (8 orang) dan “baik” 33,3% (4 orang). Pada aspek teknis sepatu roda didapatkan hasil “sangat baik” 22,2% (2 orang) dan “baik” 77,8% (7 orang). Sedangkan tarung derajat diperoleh hasil “sangat baik” 41,7% (5 orang) dan “baik” 58,3% (7 orang). Pada aspek prestasi sepatu roda didapatkan hasil “sangat baik” 22,2% (2 orang) dan “baik” 77,8% (7 orang). Sedangkan pada tarung derajat diperoleh hasil “sangat baik” 50% (6 orang) dan “baik” 50% (6 orang). Pada aspek pelatih sepatu roda didapatkan hasil “sangat baik” 11,1% (1 orang) dan “baik” 88,9% (8 orang). Sedangkan pada tarung derajat diperoleh hasil “sangat baik” 100% (12 orang). Untuk aspek pendukung sepatu roda didapatkan hasil “sangat baik” 100% (9 orang). Sedangkan pada tarung derajat diperoleh hasil “sangat baik” 50% (6 orang) dan “baik” 50% (6 orang).

Hasil penelitian menunjukkan hasil yang baik, akan tetapi, hal tersebut tetap diupayakan untuk menjadi acuan pelatih, guna meningkatkan prestasi dengan sebaik mungkin. Pengelolaan, teknis, prestasi, pelatih dan faktor pendukung sudah baik. Dengan demikian perlu dipertahankan dan lebih ditingkatkan terkait pengelolaan, teknis pelaksanaan dan kualitas pelatih. Sehingga berdampak baik terhadap proses berjalannya latihan olahraga sepatu roda dan tarung derajat. Dengan ditingkatkanya pembinaan olahraga sepatu roda dan tarung derajat diharapkan mampu meningkatkan prestasi atlet di Kota Surakarta.

×
Penulis Utama : Yusuf Alfian Yahya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : O0218101
Tahun : 2023
Judul : Studi Pembinaan Cabang Olahraga Sepatu Roda dan Tarung Derajat Kota Surakarta Tahun 2022
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Pembinaan, Sepatu Roda, Tarung Derajat
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Haris Nugroho, S.Pd., M.Or.
2. Hendrig Joko Prasetyo, S.Pd., M.Or.
Penguji : 1. Drs. Bambang Wijanarko, M.Kes.
2. Dr. Satria Yudi Gontara, M.Or.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.