Penulis Utama : Christina Retno Sari
NIM / NIP : D0105007
×

ABSTRAK Bank Jateng Cabang Koordinator Surakarta adalah Bank Milik Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bersama-sama dengan Pemkot Surakarta yang mempunyai peranan dalam mendorong pertumbuhan perekonomian dan pembangunan daerah disegala bidang. Untuk mendukung hal tersebut maka salah satu langkah nyata yang dilakukan adalah memiliki sumber daya manusia yang profesional, mandiri serta handal. Langkah nyata tersebut diwujudkan dalam suatu program pengembangan sumber daya manusia diantaranya melalui pendidikan dan pelatihan serta perencanaan karir. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran yang jelas tentang pelaksanaan pendidikan dan pelatihan serta perencanaan karir dalam usaha pengembangan pegawai di Bank Jateng Cabang Koordinator Surakarta. Jenis penelitian ini adalah deskripitif kualitatif. Sementara penarikan sampel pada penelitian ini adalah berifat purposive sampling, dengan teknik pengumpulan data secara in dept interviewing (wawancara mendalam), analisis dokumen serta observasi. Untuk membuktikkan validitas data digunakan teknik trianggulasi data dalam hal ini adalah model analisis interaktif yang terdiri dari tiga komponen utama yaitu reduksi data, sajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, program pendidikan dan pelatihan yang diselenggarakan oleh Bank Jateng Cabang Koordinator Surakarta dilaksanakan melalui beberapa tahapan. Pertama, Analisis kebutuhan diklat dan penetapan tujuan diklat. Untuk menganalisis kebutuhan diklat, dilakukan dengan cara mencari kemampuan-kemampuan yang diperlukan oleh pegawai dalam rangka menunjang kebutuhan organisasi sedangkan penetapan tujuan dirumuskan dalam bentuk perilaku dan berdasarkan dari analisis kebutuhan diklat. Kedua, pengembangan kurikulum. Materi yang diberikan dalam suatu program pendidikan dan pelatihan ini mengalami suatu pengembangan. Pengembangan yang dilakukan terus mengikuti perkembangan ilmu, dunia perbankan dan kebutuhan masyarakat atau pangsa pasar. Metode yang dipakai dalam diklat-diklat di Bank Jateng, meliputi : metode diskusi, simulasi, pemberian tugas, lokakarya, field trip atau kunjungan lapangan, dan ada juga metode yang umum digunakan yaitu metode ceramah. Ketiga, Pelaksanaan diklat. Diklat yang dilaksanakan telah berjalan dengan baik, meskipun ada beberapa hal yang harus diperbaiki yaitu distribusi informasi yang belum efektif, adanya ketidaksesuaian antara harapan dan kenyataan terhadap materi dari program diklat dan perubahan-perubahan dalam pelaksanaan diklat itu sendiri. Upaya-upaya yang dilakukan untuk mengatasi hal-hal di atas adalah mengupayakan sosialisasi program diklat pada jauh-jauh hari sebelum pelaksanaan diklat, melakukan pengembangan kurikulum yang lebih tepat dan sesuai dengan kebutuhan pegawai yang menjadi peserta diklat, dan pihak penyelenggara akan menghubungi trainer kembali satu hari sebelum pelaksanaan diklat untuk datang lebih awal. Keempat, Evaluasi Diklat. Dengan adanya pendidikan dan pelatihan maka organisasi tidak perlu bingung atau bersusah payah untuk mencari pegawai yang akan dipersiapkan untuk mengisi jabatan-jabatan atau posisi yang ada di organisasi karena pendidikan dan pelatihan menjamin ketersediaan atau supply internal dari pegawai-pegawai yang profesional, handal, bertanggung jawab, dan memiliki kemampuan lebih. Untuk perencanaan karir pegawainya, Bank Jateng Cabang Koordinator Surakarta melakukan penilaian dan pertimbangan bakat, minat, senioritas, dan ujian dinas bagi pegawai yang ingin mengembangkan karirnya. Keefektivitasan karir di Bank Jateng Cabang Koordinator Surakarta telah menciptakan kesadaran pegawai terhadap identitas karirnya. Kesadaran terhadap identitas karir tersebut dapat terlihat dari harapan mereka terhadap karir yang dimiliki, kepuasan, serta adanya keinginan untuk dapat bekerja lebih baik untuk masa depan diri dan organisasi.

×
Penulis Utama : Christina Retno Sari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0105007
Tahun : 2009
Judul : Pengembangan Sumber Daya Manusia melalui Pendidikan dan Pelatihan serta Perencanaan Karir Pegawai di Bank Jateng Cabang Koordinator Surakarta Tahun 2007-2008
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2009
Program Studi : S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi : xii, 188 hal.;
Sumber : UNS-FISIP Jur. Ilmu Administrasi-D.0105007-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. H.Sakur, MSi
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.