Penulis Utama | : | Lintang Nur Hemas |
NIM / NIP | : | S231808011 |
Indonesia merupakan negara darurat narkoba ditunjukkan dengan tingginya angka penyalahgunaan narkoba khususnya pelajar tingkat SMA di Kabupaten Kendal. Kasus tersebut ditunjukkan melalui screening tes urin dan jumlah pelajar yang direhabilitasi pada lima tahun terakhir. Salah satu sekolah yang menunjukkan angka penyalahgunaan narkoba tinggi adalah SMK “X” di Kabupaten Kendal. Sebagai pelajar yang menyalahgunakan narkoba tidak bisa selalu bersembunyi pada identitasnya tersebut. Sebagai makhluk sosial, pelajar membutuhkan komunikasi dengan pihak lain yang memungkinkan adanya proses negosiasi pada identitas yang terstigmatisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana identitas komunikasi, kesenjangan yang terjadi, dan negosiasi identitas yang dilakukan pelajar penyalahguna narkoba. Metode penelitian ini adalah kualitatif dengan desain studi kasus. Lokasi penelitian di SMK “X” Kabupaten Kendal dengan partisipan utama pelajar yang menyalahgunakan narkoba di SMK “X”.
Hasil penelitian pertama menunjukkan bahwa identitas komunikasi terdapat empat kerangka. Identitas personal menunjukkan pelajar memiliki konsep diri negatif lebih dominan daripada konsep diri positif. Identitas enactment ditunjukkan melalui komunikasi verbal berupa istilah khusus penyalahgunaan narkoba dan komunikasi nonverbal melalui perilaku penyalahgunaan narkoba. Identitas relasional pelajar dibentuk melalui penilaian individu lain dalam suatu hubungan. Identitas komunal pelajar dibentuk melalui keanggotaan dalam komunitas penyalahguna narkoba. Temuan penelitian kedua adalah terjadi empat kesenjangan identitas yakni personal-relasional, personal-komunal, enactmentrelasional, enactment-komunal. Terakhir, negosiasi identitas berupa pengungkapan dan penyembunyian identitas. Kesimpulan penelitian ini adalah dalam pembentukan identitas komunikasi sebagai penyalahguna narkoba terjadi kesenjangan yang membutuhkan negosiasi sebagai jalan keluarnya.
Kata Kunci: Identitas Komunikasi, Kesenjangan Identitas, Narkoba, Negosiasi Identitas, Pelajar.
Penulis Utama | : | Lintang Nur Hemas |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S231808011 |
Tahun | : | 2021 |
Judul | : | Identitas Komunikasi Penyalahguna Narkoba di Kalangan Pelajar SMK “X” di Kabupaten Kendal |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. ISIP - 2021 |
Program Studi | : | S-2 Ilmu Komunikasi (Manajemen Komunikasi) |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. ISIP-S231808011 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dra. Prahastiwi Utari, Ph.D 2. Prof. Mahendra Wijaya, M.S |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. ISIP |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |