Penulis Utama : Okdiviyanti Haninda Putranti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3118055
Tahun : 2021
Judul : Proses Produksi Selai Pepaya dengan Penambahan Serbuk Cengkeh
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-H3118055
Subyek : -
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Abstrak :

Selai merupakan produk olahan yang umumnya dibuat dengan menggunakan bahan dasar berupa buah-buahan. Produk selai pepaya dengan penambahan serbuk cengkeh yang memiliki nama “Clovvy.jam” terbuat dari bahan baku berupa buah pepaya dan cengkeh, sedangkan bahan tambahannya berupa gula pasir, karagenan, air dan asam sitrat. Tahapan pembuatan selai pepaya dengan penambahan serbuk cengkeh meliputi tahap pembuatan serbuk cengkeh, penimbangan bahan, pengupasan dan pencucian pepaya, penimbangan bahan, penghancuran pepaya, penambahan karagenan, asam sitrat dan gula, pengadukan, pemasakkan, penambahan serbuk cengkeh, pendinginan, dan pengemasan. Pada tahap pengemasan, produk selai dikemas dengan menggunakan kemasan primer yaitu toples atau jar kaca yang dilengkapi dengan label informasi produk.
Produk selai pepaya dengan penambahan serbuk cengkeh akan dilakukan analisis sensori dengan metode uji hedonik. Parameter yang digunakan dalam uji sensori ini yaitu meliputi warna, aroma, rasa, tekstur dan overall. Pengujian ini menggunakan 3 formula yaitu, F1 : penambahan serbuk cengkeh 0,3 gram, F2 : penambahan serbuk cengkeh 0,5 gram dan F3 : penambahan serbuk cengkeh 0,7 gram. Dari pengujian sensori yang dilakukan terhadap 30 panelis diperoleh hasil terbaik di F1, yang selanjutnya diakukan analisis kimia dan analisis ekonomi. Hasil analisis kimia yaitu diperoleh kadar air sebanyak 30,21%, Aktivitas antioksidan sebanyak 78,43?n angka lempeng total sebanyak 0,142 x 103 CFU/g. Sedangkan hasil analisis ekonomi diperoleh IRR sebesar 108,99%, sehingga usaha layak untuk dijalankan karena hasil IRR>DF1 (105%) dan nilai B/C ratio yaitu1,19 yang berarti usaha layak untuk dijalankan dikarenakan B/C>1.

 

File Dokumen Tugas Akhir : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Judul.pdf
BAB I.pdf
BAB II.pdf
BAB III.pdf
BAB IV.pdf
BAB V.pdf
Daftar Pustaka.pdf
File Dokumen Karya Dosen : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Achmad Ridwan Ariyantoro, S.T.P., M.Sc., Ph.D
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi