-
Penggunaan data hujan TRMM merupakan salah satu sumber pemecahan kekurangan sumber data hujan di Indonesia. Data satelit TRMM belum banyak digunakan, sehingga validasi data tersebut perlu mendapat perhatian. TRMM GSMap_NRT merupakan salah satu jenis data satelit yang dapat digunakan sebagai sumber data hujan. Namun penelitian tentang validasi data...
David Raja Simare Mare
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021
-
Energi adalah hal yang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia. Salah satu sumber energi berasal dari air yang dimanfaatkan melalui berbagai jenis pembangkit, salah satunya Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH). PLTMH merupakan pembangkit listrik skala kecil dengan output daya 10kW-100kW yang memanfaatkan tinggi terjunan maupun nilai head...
Bernadeta Margarita Adelia Putri Bau
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021
-
Bangunan sipil telah menjadi kebutuhan dasar bagi masyarakat, hal ini nampak pada pembangunan sarana dan prasarana bagi kepentingan masyarakat di berbagai daerah di Indonesia. Pembangunan proyek konstruksi seringkali menimbulkan dampak bagi lingkungan berupa emisi gas rumah kaca. Maka, perlu diadakan penilaian juga upaya-upaya untuk mengurangi...
Aurel Sandra Gunawan
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021
-
Perkiraan hasil dapat bisa diketahui apabila sistem manajemen proyek dilaksanakan dengan baik dan benar. Konsep earnedĀ value atau konsep analisisĀ nilai hasil merupakan konsep menghitung besarnya biaya yang akan dan sudah dikeluarkan berdasarkan kinerja pekerjaan yang telah diselesaikan. Analisis nilai hasil dapat menghitung perbedaan biaya dan...
Mohammad Farhan Alfathan
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021
-
Pembangunan gedung Kepolisian Resor Metro Bekasi menjadi bagian dari kebijakan pembangunan daerah yang berpengaruh terhadap intensitas kerja Polres Kota Bekasi dalam melaksanakan tugas pokoknya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, serta penegakan hukum. Dalam mencapai keberhasilan suatu proyek konstruksi tidak lepas dari risiko...
Asterina Tri Prasetyo
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2020
-
Bendungan Pidekso adalah salah satu bendungan besar di Jawa Tengah yang terletak di Wonogiri, Indonesia. Analisis stabilitas bendungan secara numerik diperlukan karena bendungan akan direncanakan untuk program ketahanan air dan pangan nasional meliputi areal irigasi 1.500 Ha, peningkatan intensitas tanam dari 2000 Ha menjadi 3600 Ha dan sebagai...
Muhammad Zainal Arifin
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021
-
Hidrologi merupakan ilmu yang meliputi studi tentang air di permukaan bumi dan di bawah permukaan bumi, kejadian dan pergerakan air. Kondisi Hidrologi dalam hal ini meliputi potensi debit dan curah hujan yang akan menjadi parameter dalam kelayakan pembangunan PLTPH. Saluran irigasi Ngentep yang berada di Kabupaten Magetan apabila ditinjau dari...
Maria Jessica Permatasari
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021
-
Pembangkit Listrik Tenaga Piko Hidro (PLTPH) merupakan salah satu pembangkit listrik tenaga air berskala kecil yang menghasilkan daya listrik kurang dari 5 kW. Pembangkit listrik berskala kecil ini sangat cocok diterapkan pada saluran irigasi yang memiliki tinggi jatuh dan debit yang kecil. Salah satu lokasi yang sangat berpotensi untuk dibuat...
G. Christ Martin Rinaldi
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021
-
Pesatnya pertumbuhan infrastruktur pada dunia perkonstruksian akan memaksa dibutuhkannya inovasi inovasi terbaru akan kebutuhan beton sebagai unsur pembangun utamanya. Inovasi yang dikembangkan salah satunya adalah beton bubuk reaktif (RPC) yaitu beton mutu ultra tinggi dengan menggunakan bahan penyusun berukuran sangat kecil tanpa agregat kasar...
Arian Indhaka Jaya Leksana
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021
-
Perkembangan suatu daerah secara langsung akan berpengaruh terhadap interaksi pergerakan yang besar dan berpotensi menimbulkan kemacetan, sehingga perencanaan transportasi yang baik dan matang diperlukan untuk mengatasi permasalahan transportasi yang kompleks. Salah satu cara yang digunakan pada perencanaan tranportasi, yaitu dengan menggunakan...
Haning Tri Indrawati
Skripsi
Surakarta-Fak. Teknik-2021